Reporter: Margareta Engge Kharismawati |
JAKARTA. Perusahaan penyedia e-commerce terbesar ketiga di dunia, Rakuten, menggelar Rakuten Expo Jakarta 2012 hari ini. Expo yang berlangsung selama satu hari tersebut mengusung tema "weCommerce."
"Indonesia adalah salah satu negara paling maju dan tumbuh paling cepat di dunia dengan jumlah pengguna internet terbesar di ASEAN. Rakuten menawarkan platform e-commerce membantu perusahaan-perusahaan untuk menjangkau target pasar yang tersebar di berbagai pulau Indonesia," Presiden Director dan CEO Rakuten Belanja Online Ryota Inaba di Jakarta, Senin (12/11).
Rakuten Expo Jakarta 2012 juga akan memberi penghargaan kepada para merchant yang menunjukkan prestasi luar biasa di Rakuten Belanja Online (RBO) shopping mall.
Selain Rakuten Expo Jakarta 2012, Rakuten juga membuka pameran COOL JAPAN INDONESIA. Pameran ini menampilkan produk-produk Jepang yang dijual oleh 36 merchant terkemuka di pusat perbelanjaan Grand Indonesia.
Rakuten akan mendukung merchant-merchant tersebut untuk membuka toko online dalam jangka waktu tertentu di situs Rakuten Belanja Online, dari 12 November hingga 9 Desember 2012.
Sebagai informasi, Rakuten adalah salah satu perusahaan layanan internet terdepan yang menyediakan berbagai layanan yang fokus pada konsumer dan bisnis, di antaranya adalah e-commerce, e-reading, perjalanan, perbankan, keamanan, kartu kredit, dan e-money.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News