kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   -2.000   -0,13%
  • USD/IDR 15.858   20,00   0,13%
  • IDX 7.311   115,19   1,60%
  • KOMPAS100 1.124   19,54   1,77%
  • LQ45 896   18,60   2,12%
  • ISSI 222   1,92   0,87%
  • IDX30 459   10,05   2,24%
  • IDXHIDIV20 553   13,23   2,45%
  • IDX80 129   2,12   1,67%
  • IDXV30 137   2,52   1,88%
  • IDXQ30 153   3,51   2,35%

Pendapatan MNC Land (KPIG) Melonjak 60,3% pada Tahun 2022


Senin, 03 April 2023 / 12:27 WIB
Pendapatan MNC Land (KPIG) Melonjak 60,3% pada Tahun 2022
ILUSTRASI. Pengunjung menikmati suasana di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Lido, Cigombong, Jawa Barat, Jumat (31/3/2023). Pendapatan MNC Land (KPIG) Melonjak 60,3% pada Tahun 2022


Reporter: Dimas Andi | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT MNC Land Tbk (KPIG) melanjutkan kinerja solidnya setelah pandemi Covid-19 sempat melumpuhkan industri hiburan dan perhotelan. Pendapatan KPIG meningkat signifikan menjadi Rp 1,12 triliun pada tahun 2022, melonjak 60,3% dari tahun sebelumnya sebesar Rp 700 miliar. 

Hal ini didorong oleh meroketnya pendapatan KPIG di segmen hotel, resor, dan golf sebesar 306,3%.menjadi Rp 507,5 miliar pada 2022 dari Rp 124,9 miliar pada 2021. Setelah itu diikuti pendapatan segmen jasa keamanan dan lain-lain dengan capaian Rp 385,3 miliar, tumbuh 4,3% dari Rp 369,5 miliar pada 2021.

Diurutkan berdasarkan segmentasi, kontributor terbesar berasal dari hotel, resor dan golf dengan 45,2% dari total pendapatan, diikuti oleh jasa keamanan dan lainnya dengan 34,3%, sewa ruang perkantoran 19,6%, dan terakhir apartemen dan properti lainnya dengan 0,9%.

KPIG mencatatkan EBITDA sebesar Rp 190,6 miliar, mewakili 17,0% marjin. EBITDA pada 2022. KPIG juga membukukan laba bersih sebesar Rp 179,5 miliar pada 2022 atau naik 24,2% dari Rp 144,5 miliar pada tahun sebelumnya.

Baca Juga: 11 Juta Warga Berlibur ke Luar Negeri, Ini Harapan Jokowi

Pemulihan juga terlihat pada perbandingan kuartalan atau quarter on quarter (QoQ), di mana pendapatan KPIG melambung 22,1% dari Rp 305,6 miliar pada kuartal-2022 menjadi Rp 373,0 miliar di kuartal IV-2022. Sedangkan EBITDA dan laba bersih KPIG tercatat masing-masing sebesar Rp 64,1 miliar dan Rp 114,7 miliar pada kuartal terakhir tahun 2022.

Selain itu, KPIG fokus mengembangkan proyek unggulan KEK MNC Lido City. KEK MNC Lido City merupakan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata yang terdekat dari Jakarta dengan pengembangan kawasan hunian, komersial, destinasi pariwisata, serta resor terintegrasi seluas 1.040 Ha dari total 3.000 Ha luas area di Lido, Jabodetabek. 

Berlokasi sekitar 60 kilometer dari Jakarta, KEK MNC Lido City dapat dicapai langsung melalui Tol Bocimi dengan waktu tempuh sekitar satu jam dari Jakarta.

Dalam waktu dekat, Lapangan Golf 18-Hole berstandar World Championship di Lido akan dibuka untuk publik. Lapangan golf yang didesain oleh Ernie Els ini berada di lokasi dengan ketinggian sekitar 600 meter di atas permukaan air laut dan dikelilingi oleh Gunung Salak, Gede, dan Pangrango. Pecinta golf dapat 
merasakan sensasi bermain golf di atas awan dengan udara yang sejuk sekitar 22-25°C. 

Baca Juga: Yuk Intip Rekomendasi Teknikal Saham EMTK, APLN dan SMDR untuk Hari Ini (11/11)

Lapangan golf ini dilengkapi Private Clubhouses dengan sejumlah fasilitas penunjang berstandar internasional, seperti exclusive dining, hotel berbintang, juga caddy profesional.

Pesona Lido yang tidak diragukan lagi cocok bagi wisatawan domestik dan mancanegara yang mencari tempat wisata dengan akses mudah, area outdoor yang luas, serta dekat dengan alam sehingga udara terasa lebih bersih dan segar.

"Sepanjang 2022, MNC Land menorehkan banyak pencapaian membanggakan, termasuk kinerja keuangan perusahaan yang berhasil mencatatkan pertumbuhan pendapatan hingga lebih dari 60%," ujar M.  Budi Rustanto, Direktur Utama MNC Land dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (3/4). 

Sejalan dengan optimisme pemerintah bahwa tahun 2023 menjadi momen kebangkitan pariwisata Indonesia, pada tahun ini KPIG berkomitmen untuk bekerja lebih keras lagi dalam upaya mempercepat pengembangan berbagai proyek kelas dunia terutama di KEK MNC Lido City, sehingga mewujudkan KPIG sebagai perusahaan entertainment hospitality terbesar di tanah air yang semakin berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi nasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×