kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Peningkatan produktivitas, Bappenas: Revitalisasi tambak udang perlu segera dilakukan


Selasa, 11 Agustus 2020 / 07:20 WIB
Peningkatan produktivitas, Bappenas: Revitalisasi tambak udang perlu segera dilakukan
ILUSTRASI. Areal tambak udang


Reporter: Vendy Yhulia Susanto | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Direktur Kelautan dan Perikanan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas Sri Yanti JS mengungkapkan, pengembangan dan peningkatan produktivitas budidaya udang melalui revitalisasi tambak udang perlu segera dilakukan.

Hal ini mengingat pentingnya peranan komoditas udang dalam pertumbuhan ekonomi, baik sebagai komoditas ekspor perikanan yang dominan, maupun sebagai sumber pendapatan masyarakat perikanan (pembudidaya ikan).

“Hal tersebut utamanya perlu dilakukan melalui penguatan aspek hulu pertambakan nasional, pengembangan aspek hilir dan peningkatan dukungan eksternal,” kata Sri Yanti JS dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Selasa (11/8).

Baca Juga: Cegah resesi, Bappenas dorong peningkatan kinerja sektor perikanan

Ia menambahkan, penguatan aspek hulu pertambakan nasional, dilakukan melalui beberapa langkah. Pertama, updating peta tambak udang di setiap Kabupaten/Kota di lokasi prioritas, mencakup luasan, jenis tambak, status lahan, sifat lahan (cluster/scatered), jumlah petambak yang terlibat.

Kedua, pengembangan balai benih (hatchery) udang dekat dengan lokus pertambakan. Ketiga, sertifikasi benih dan induk untuk menjamin kualitas dan produktivitas tambak.

Keempat, pengembangan klaster produksi dan keterkaitan hulu hilir yang efisien. Kelima, pengembangan industri pakan berbahan baku lokal. Keenam, penerapan sustainable aquaculture




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×