kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Penjualan Cisarua Mountain Dairy (CMRY) Naik 21,78% Pada Tahun 2023


Kamis, 07 Maret 2024 / 16:51 WIB
Penjualan Cisarua Mountain Dairy (CMRY) Naik 21,78% Pada Tahun 2023
ILUSTRASI. PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (CMRY) mencatatkan peningkatan penjualan bersih 21,78% menjadi Rp 7,77 triliun pada 2023.


Reporter: Sabrina Rhamadanty | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cisarua Mountain Dairy Tbk (CMRY) berhasil mencatatkan peningkatan penjualan bersih 21,78% menjadi Rp 7,77 triliun pada tahun 2023. Pada tahun 2022, CMRY mencatat pendapatan Rp 6,38 triliun.

Melansir dari Bursa Efek Indonesia (BEI) penjualan itu berasal dari dua sektor yaitu penjualan di bidang produk olahan susu senilai Rp 3,65 triliun, dan penjualan dari sektor makanan konsumsi senilai Rp 3,53 triliun. 

Corporate Secretary Cisarua Mountain Dairy Dinar Primasari mengatakan tahun ini CMRY akan lebih fokus pada sustainable growth. Sehingga Perseroan terus berupaya untuk memastikan bahwa pertumbuhan Cimory dapat konsisten dari tahun ke tahun.

Baca Juga: Dorong Kinerja Tahun Depan, Cisarua Mountain Dairy (CMRY) Akan Rilis Produk Baru

“Kami fokus pada sustainable growth, dengan jumlah pabrik dairy kami yaitu ada 3, dan pabrik consumer foods ada 2,” ungkapnya saat dihubungi Kontan, Kamis (7/3).

Ia menambahkan tahun ini perseroan juga belum ada rencana menambah pabrik. Sayangnya, Dinar juga tidak bisa memberikan jawaban saat ditanya mengenai anggaran belanja atau capex Cimory tahun ini.

Kemudian, dengan peningkatan penjualan, Cimory sepanjang tahun 2023 juga berhasil mencatatkan kenaikan laba sebesar 24% dengan nilai Rp 1,24 triliun, jika dibandingkan dengan laba tahun 2022 yang senilai Rp 1 triliun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×