kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penjualan motor selama April paling ngebut


Senin, 14 Mei 2018 / 11:45 WIB
Penjualan motor selama April paling ngebut


Reporter: Eldo Christoffel Rafael | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menjelang momentum Lebaran, penjualan sepeda motor diprediksi meningkat. Tanda-tanda penjualan sepeda motor naik sudah terlihat di hingga April lalu.

Berdasarkan data Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI), total penjualan Januari hingga April 2018 sebanyak 2,038 juta unit atau naik 14% dibandingkan periode sama tahun sebelumnya, sebesar 1,78 juta unit. Sampai April 2018, penjualan sudah mencapai 580.921 unit atau naik 8,4% dibandingkan periode bulan Maret sebanyak 535.371 unit. Catatan saja, angka penjualan April merupakan bulan penjualan sepeda motor terbesar di tahun ini.

Ketua Bidang Komersial AISI Sigit Kumala menjelaskan, secara historikal pada dua bulan sebelum Lebaran permintaan cukup tinggi. "Biasanya meningkat 15% sampai 20%," katanya kepada Kontan.co.id, Minggu (13/5).

Secara historikal penjualan sepeda motor menjelang Lebaran terbukti meningkat. Misalnya pada Lebaran tahun lalu yang jatuh akhir Juni, penjualan meningkat pada Mei. Dari data AISI, tercatat penjualan Mei 2017 sebanyak 2.321.079 unit atau naik 29% dibanding April sebanyak 1.789.583 unit.

Gencar promosi

Berhubung tren penjualan sepeda motor meningkat selama momentum Lebaran, agen pemegang merek (APM) gencar berpromosi selain merilis produk baru. General Manager Sales Division PT Astra Honda Motor (AHM) Didi Kwok yakin, pada bulan Mei penjualan sepeda motor akan meningkat. "Persentase kenaikan masih kami coba amati, karena tanggal 15 Mei sudah masuk puasa," sebutnya.

Untuk mengerek penjualan, AHM masih mengandalkan program promosi Honda BeAT Sporty, yaitu dengan hadiah langsung jacket hoodie Pesta Bola. Honda BeAT series ditargetkan mampu terjual sebesar 2 juta unit per tahun.

Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) juga yakin, Lebaran mampu mendongkrak penjualan. "Penjualan akan meningkat sekitar 10% sampai 15%," ungkapnya.

Demi menambah penjualan, Suzuki masih mengandalkan produk-produk baru. Seperti pada akhir April lalu, SIS memperkenalkan Suzuki NEX II. "Kami juga mengaktifkan pameran pameran di banyak tempat, program uang muka terjangkau dan penambahan outlet agar lebih dekat dengan konsumen," papar Yohan.

Manager Public Relations PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing Antonius Widiantoro berujar, pihaknya sudah menyiapkan program nasional di Lebaran ini. "Ada THR Lexi (Test ride Hujan Rezeki) Lexi dan program umrah gratis bersama Yamaha," kata Antonius kepada Kontan.co.id, Sabtu (12/5).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×