kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Penjualan online Ardiles Ciptawijaya capai 5%


Selasa, 14 Mei 2019 / 17:25 WIB
Penjualan online Ardiles Ciptawijaya capai 5%


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ardiles Ciptawijaya mengaku sudah mulai menggarap penjualan melalui kanal digital lebih serius. Manajemen menjelaskan bahwa saat ini pihaknya sudah melakukan penjualan di hampir seluruh e-commerce dan marketplace yang ada di tanah air.

Robert Daud, National Director Ardiles menyampaikan bahwa kendati sudah ada di hampir seluruh e-commerce dan marketplace, namun penjualan online tak lantas naik. Pasalnya, sejauh ini penjualan melalui gerai fisik masih merupakan kontributor terbesar.

"Overall digital market masih belum berkontribusi banyak, karena kalau sepatu terkait dengan ukuran. Kalau beli baju di online itu lebih mudah karena ukurannya tidak serumit sepatu," ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (14/5)

Oleh karena itu, banyak pelanggannya yang lebih menyukai membeli langsung untuk mencoba produk sepatu miliknya. Lebih lanjut, kendati tak signifikan, setiap tahunnya penjualan melalui online juga mengalami pertumbuhan cukup baik.

"Terkait dengan ukuran itu memang problem untuk menjual footwear di e-commerce, tetapi porsi kami sudah capai 5% dari total penjualan," lanjutnya.

Dirinya mengatakan bahwa targetnya dalam beberapa tahun mendatang kontribusi penjualan melalui online bisa naik hingga 10% dari total penjualan. Hal ini dengan semakin adaptifnya market terhadap kanal penjualan digital yang ada saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×