Reporter: Oginawa R Prayogo | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Pabrikan mobil PT Astra Daihatsu Motor mampu menjual 15.941 unit mobil di Mei 2013. Dengan penjualan tersebut, total penjualan mobil Daihatsu dari Januari hingga Mei 2013 sudah mencapai 73.564 unit mobil.
Amellia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor menyampaikan, penjualan periode Januari-Mei 2013 ini naik 10% dibandingkan periode yang sama 2012 sebanyak 66.875 unit. "Kami bersyukur Daihatsu dapat terus meningkatkan penjualan pada 5 bulan pertama 2013," ujarnya dalam siaran pers yang diterima KONTAN, Jumat (14/6).
Penjualan mobil Daihatsu Januari-Mei 2013 ditopang oleh All New Xenia di kelas low MPV sebesar 31.352 uni t atau 42,62%. Disusul oleh Gran Max Pick Up sebanyak 19.295 unit (26,23%) dan Gran Max Minibus sebanyak 6.292 unit (8,55%). Sehingga total Gran Max terjual 25.587 unit (4,78%).
Sedangkan untuk jenis SUV, Daihatsu Terios menyumbang 10.747 unit (14,61%). Menyusul Daihatsu Sirion berhasil mencapai 3.190 unit (4,34%) dan Daihatsu Luxio terjual 2,688 unit (3,65%).
Sebagai informasi, saat ini Daihatsu memiliki 199 outlet penjualan yang tersebar di seluruh Indonesia, meliputi 116 outlet terpadu dengan pelayanan penjualan, bengkel servis dan suku cadang (VSP) dan 83 outlet khusus penjualan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News