Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Synology menggelar ajang Synology Solution Day 2024 di Jakarta. Acara tersebut menghadirkan lebih dari 600 profesional teknologi dan mitra bisnis untuk mendalami solusi terkini Synology dalam manajemen data, perlindungan data, produktivitas bisnis, dan pengawasan video.
Acara tahunan ini menjadi platform untuk memperkenalkan beragam inovasi Synology. Termasuk solusi penyimpanan data yang skalabel, sistem backup dengan fitur keamanan mutakhir, solusi pengawasan video berbasis kecerdasan buatan (AI), serta alat kolaborasi bisnis berbasis AI. Semuanya untuk mendukung ketahanan bisnis di era digital.
Clara Hsu, Country Manager Synology untuk Indonesia menyampaikan, Indonesia adalah pasar strategis dengan potensi luar biasa. "Kami mendukung berbagai perusahaan dalam menghadapi tantangan di era digital, terutama dengan solusi yang memprioritaskan keamanan dan efisiensi pengelolaan data," ujar Clara, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (27/12).
Synology memamerkan inovasi terbar dalam proteksi data, manajemen penyimpanan, dan solusi pengawasa. Synology menekankan produk-produk yang dirancang untuk memenuhi tuntutan tinggi perusahaan modern.
Baca Juga: Pebisnis Edge Computing Jaring Peluang Transformasi Digital
Pada sesi diskusi panel, perwakilan dari berbagai industri berbagi pengalaman mereka dalam memanfaatkan solusi Synology untuk kebutuhan bisnis mereka. Dari sektor keuangan, MNC Finance menjelaskan bagaimana mereka mengandalkan fitur-fitur Synology seperti backup terjadwal, snapshot, dan replikasi antar server untuk mendukung rencana pemulihan bencana atau disaster recovery plan.
Sementara itu, dari industri media, SCTV menyoroti kemampuan Synology dalam menyediakan solusi penyimpanan data yang fleksibel dan hemat biaya. Dengan teknologi yang mendukung ekspansi kapasitas hingga skala petabyte, Synology memungkinkan SCTV mengelola data besar secara efisien tanpa membebani tim TI mereka.
Dari sektor manufaktur, Lasallefood Indonesia membagikan pengalaman mereka dalam mengoptimalkan produktivitas dengan solusi Synology yang skalabel dan aman. Mereka menekankan, pengelolaan data yang andal menjadi kunci untuk menjaga operasional bisnis berjalan lancar. Dengan Synology, perusahaan dapat memastikan efisiensi kolaborasi antar tim sekaligus menjaga keamanan data penting mereka.
Selanjutnya: IHSG Terkoreksi, Ini Saham yang Banyak Dijual Asing di Akhir Pekan Ini
Menarik Dibaca: Investasi Saham Syariah Kian Populer, Ini 6 Keunggulannya!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News