kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.917   13,00   0,08%
  • IDX 7.197   56,12   0,79%
  • KOMPAS100 1.107   11,64   1,06%
  • LQ45 878   11,94   1,38%
  • ISSI 221   0,95   0,43%
  • IDX30 449   6,34   1,43%
  • IDXHIDIV20 540   5,67   1,06%
  • IDX80 127   1,46   1,16%
  • IDXV30 134   0,44   0,32%
  • IDXQ30 149   1,61   1,09%

Perkuat pasar, Antam buka butik emas di Semarang


Rabu, 21 Mei 2014 / 14:12 WIB
Perkuat pasar, Antam buka butik emas di Semarang
ILUSTRASI. Rights Issue BBTN: Direktur Utama Bank BTN Haru Koesmahargyo memeberikan sambutan sebelum opening bell pembukaan perdagangan saham


Reporter: Noor Muhammad Falih | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) terus berekspansi memperluas jaringan pemasaran penjualan emas. Perusahaan memutuskan untuk membuka kembali jaringan Butik Emas Logam Mulia (LM) demi menggaet pasar ritel lebih luas. 

Mengutip siaran pers yang diterima KONTAN hari ini (21/5), perusahaan yang dikenal dengan nama Antam ini resmi membuka Butik Emas LM di Semarang, Jawa Tengah. Pembukaan ini merupakan Butik Emas LM ke-6 yang dimiliki Antam.

Sebelumnya, perusahaan telah memiliki jaringan serupa di Jakarta, Bandung, Surabaya, Makassar dan Palembang. Direktur Operasi Antam , Tedy Badrujaman mengatakan, Antam akan terus melakukan ekspansi penjualan emas demi meningkatkan pelayanan, kemudahan bertransaksi, serta memberikan kenyamanan dan rasa aman dalam pembelian produk emas ANTAM.

“Dengan ekspansi ini, Antam menjadi pionir dalam industri ritel emas di Indonesia,” klaim Tedy. Ia menargetkan, Antam  bisa membuka 5 hingga 10 Butik Emas LM lagi di beberapa kota sepanjang 2014. 

Demikian, Antam mematok target penjualan emas tahun 2014 sebesar 13,6 ton, atau naik 66% dari target tahun 2013 yang sebesar 8,2 ton.

Komoditas emas ini masih menjadi kontributor terbesar penjualan bersih unaudited Antam di kuartal I tahun ini dengan nilai Rp 1,16 triliun atau setara 52% dari total penjualan bersih seluruh komoditas yang sebesar Rp 2,22 triliun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×