Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini menegaskan pihaknya meningkatkan kesiagaan dan kesigapan menjaga pasokan listrik ke masyarakat di tengah meningkatnya wabah virus corona (Covid-19).
"Semua itu kami lakukan untuk memberikan layanan terbaik kepada seluruh pelanggan PLN, kami juga instruksikan kepada seluruh insan PLN agar tetap bertugas menjaga pasokan energi listrik,” ungkapnya dalam keterangan resminya, Senin (16/3).
Baca Juga: Batasi efek virus corona, Bank Sentral Korea memangkas suku bunga 50 bps
PLN akan menerapkan standar yang lebih tinggi terutama pada operasi penyediaan listrik, mulai dari Penyediaan Energi Primer agar tetap bisa menjaga pasokan energi primernya.
Pembangkitan memastikan unit pembangkit beroperasi untuk memenuhi kebutuhan listrik, Pengaturan Beban, Transmisi, dan Distribusi yang tentunya harus tetap menjaga pelayanan pasokan listrik ke pelanggan termasuk melaksanakan pekerjaan pemeliharaan sesuai jadwal yang telah direncanakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News