kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.910   20,00   0,13%
  • IDX 7.197   56,12   0,79%
  • KOMPAS100 1.107   11,64   1,06%
  • LQ45 878   11,94   1,38%
  • ISSI 221   0,95   0,43%
  • IDX30 449   6,34   1,43%
  • IDXHIDIV20 540   5,67   1,06%
  • IDX80 127   1,46   1,16%
  • IDXV30 134   0,44   0,32%
  • IDXQ30 149   1,61   1,09%

POCO Kolaborasi dengan FYC Footware Bidik Komunitas Skateboard


Jumat, 09 Juni 2023 / 07:29 WIB
POCO Kolaborasi dengan FYC Footware Bidik Komunitas Skateboard
ILUSTRASI. POCO berkolaborasi dengan FYC Footwear lewat produk sepatu untuk mereka yang gemar beramin skateboard


Reporter: Francisca Bertha Vistika | Editor: Francisca bertha

KONTAN.CO.ID - Kolaborasi POCO dan Forever Young Crew atau FYC Footwear bertujuan untuk bisa lebih dekat dengan anak-anak muda. Dengan begitu, POCO tidak hanya dikenal sebagai brand smartphone, tetapi juga sebagai brand lifestyle.

Kerjasama yang terjalin antara POCO an FYC Footwear dengan menghadirkan produk sepatu yang cocok digunakan untuk bersantai bahkan mereka yang hobi bermain skateboard. Menurut Andi Renreng, Head of Marketing Indonesia mengatakan langkah kolaorasi ini menjadi bagian komitmen POCO untuk menjadi trendsetting lifestyle technology brand di kalangan anak muda. 

Baca Juga: Strategi POCO Jadi Favorit Anak Muda melalui Smartphone Flagship Tanpa Gimmick

"Khususnya orang-orang yang punya value sama dengan POCO yaitu berani, beda, dan punya jiwa pendobrak," ungkap Andi di acara peluncuran produk sepatu hasil kolaborasi POCO dan FYC pada Kamis (8/6). 

Di samping itu, POCO memang ingin lebih dekat dengan calon konsumennya dengan menyentuh komunitas. Menurut Andi banyak brand yang menajdikan komunitas sebagai objek, tetapi dirinya bilang POCO sendiri inginnya komunitasnya yang menajdi objek. 

Ini bukan kali pertama POCO berkolaborasi dengan pemilik brand lain. Sebelumnya pun sudah ada brand-brand yang menjalin kerjasama dengan produk smarthphone yang lahir dari Xiaomi Corporation ini. 

Menurut Andy, dalam berkolaborasi kunci utamanya harus dengan brand yang memiliki jiwa yang sama dengan POCO. Selain melihat nilai, visi juga menjadi pertimbangan dalam menjalin kolaborasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×