kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PTPN Group gencar produksi tanaman kakao dan karet pada 2021


Minggu, 31 Oktober 2021 / 15:14 WIB
PTPN Group gencar produksi tanaman kakao dan karet pada 2021
ILUSTRASI. Foto udara perkebunan sawit milik PTPN VIII di Cikidang, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (27/10/2021). PTPN Group gencar produksi tanaman kakao dan karet pada 2021.


Reporter: Dimas Andi | Editor: Noverius Laoli

Imelda mengonfirmasi, pihaknya tidak ada rencana untuk menambah luas lahan perkebunan kakao. Hingga saat ini, luas perkebunan kakao edel PTPN mencapai 161 hektar (ha) dan kakao bulk mencapai 439 ha. Kebun tersebut berlokasi di Kecamatan Glenmore, Banyuwangi, Jawa Timur. 

Selain karet, PTPN turut memproduksi karet. Di tahun ini, perusahaan pelat merah tersebut menargetkan produksi karet sebesar 224.974 ton, sedangkan realisasinya hingga September 2021 mencapai 120.294 ton.

“Untuk mencapai target produksi, PTPN melakukan penyadapan dengan sistem low tapping frekuensi maksimal D4 dan melakukan pemberantasan penyakit pestalotiopsis,” ungkap Imelda. 

Sebagai catatan, PTPN mengelola perkebunan karet seluas 145.000 ha yang bertempat di Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Lampung, Sumatra Selatan, Riau, Sumatra Utara, Kalimantan Selatan, dan sebagian Sulawesi. “Saat ini kami belum punya rencana pengembangan areal karet,” tutup Imelda.

Selanjutnya: Laba bersih melonjak 1.636%, ini penjelasan Austindo Nusantara Jaya (ANJT)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×