Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) menerima penambahan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp 470 miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun 2021 untuk mengembangkan Tana Mori.
Tana Mori Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) merupakan satu dari 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) dan termasuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).
Pengembangan dilakukan guna mendukung kesiapan Tana Mori sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan side event Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 tahun 2022, ASEAN Summit pada tahun 2023 maupun event internasional lainnya.
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pemberian PMN yang berasal dari APBN 2021 sebagai penguatan keuangan BUMN, karena harus melakukan beberapa misi atau langkah-langkah program pembangunan yang sangat penting.
Baca Juga: Ajang WSBK Mandalika dihelat pekan depan, ini harga tiket harian yang disediakan ITDC
PMN merupakan tanggung jawab professional dari para Direksi dan pekerja BUMN sebagai tata kelola korporasi yang baik atau good corporate governance.
"Kementerian Keuangan sebagai an ultimate shareholder dan Kementerian BUMN sebagai proxy shareholder adalah sebagai guardian BUMN agar mampu men-deliver," kata Sri dalam keterangannya, Senin (27/12/2021).
Sementara itu, Direktur Utama ITDC Abdulbar M Mansoer mengucapkan, terima kasih kepada Pemerintah atas kepercayaan yang diberikan dalam upaya mengembangkan destinasi unggulan baru ini.