kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Raksasa Jepang Hankyu Hanshin Akuisisi Central Park Mall, Ini Alasannya


Selasa, 18 Oktober 2022 / 23:41 WIB
Raksasa Jepang Hankyu Hanshin Akuisisi Central Park Mall, Ini Alasannya


Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto

Secara khusus, pertumbuhan lebih lanjut diharapkan di wilayah metropolitan Jakarta, di mana populasi kelas menengah ke atas, yang merupakan target utama Central Park Mall diharapkan meningkat secara signifikan dalam jangka menengah hingga panjang.

"Berikutnya, pusat perbelanjaan ini berlokasi strategis di Jakarta Barat sebagai salah satu kawasan paling berkembang secara ekonomi di Asia Tenggara, dan dekat dengan pintu masuk jalan tol yang menghubungkan Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan pusat kota Jakarta," tutur Morotomi dalam rilis yang diterima Kompas.com, Selasa (18/10/2022).

Baca Juga: PT Agung Podomoro Land Tbk Jalin Kemitraan Bisnis dengan Hankyu Hanshin Properties

Selain itu, salah satu fitur dan fasilitas yang tersedia di Central Park Mall ini adalah ruang terbuka yang luas, bioskop, universitas, dan fasilitas lainnya yang potensial menarik beragam pengunjung dengan catchment area yang lebih luas.

Central Park Mall juga dikenal sebagai meeting point sejumlah kalangan mulai dari pekerja kantoran, tamu hotel, dan para pebisnis. Central Park Mall yang mulai beroperasi pada 9 September 2009 memiliki total luas bangunan yang dapat disewakan atau nett leasable area (NLA) lebih dari 128.000 meter persegi, dan pada bulan Agustus 2022 tingkat okupansinya mencapai hampir 95 persen.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Alasan Raksasa Jepang Akuisisi Central Park Mall Jakarta"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×