Sumber: Kompas.com | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
“Intinya gini lah kami ini betul-betul ingin melihat kondisi fasilitas kereta api yang memang pada saat ini bukan cuma satu titik, tapi di beberapa titik itu tergenang air sehingga kita betul-betul prihatin concern, harus dilakukan tindakan cepat. Kalau enggak, mungkin kereta yang diparkir di situ malah bukan tidak bisa dioperasikan lagi, malah rusak,” terang Edi seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Erick Thohir rombak jajaran direksi KAI, begini perubahan komposisinya
Sebelumnya, isu perombakan direksi KAI sudah digaungkan sejak Desember 2019. Hal ini dikemukakan Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga di kantornya, Jakarta, Senin (16/12/2019). Awalnya perombakan direksi KAI diwacanakan pada tahun lalu, namun baru terealisasi tahun ini.
Baca Juga: Jadwal operasional kereta rel listrik (KRL) tetap! Mulai pukul 06.00 WIB-18.00 WIB
Selain posisi Dirut, Menteri BUMN mengangkat sejumlah nama untuk menduduki posisi lain, yakni: Direktur Perencanaan Strategis dan Pengembangan Usaha yang sebelumnya dijabat Amrozi Hamidi, digantikan oleh Jefrie N. Korompis. Direktur Niaga yang sebelumnya dijabat Dody Budiawan, kini digantikan oleh Maqin U. Norhadi. Direktur SDM dan Umum dijabat oleh Agung Yunanto. Posisi ini sebelumnya ditempati oleh R. Ruli Adi Direktur Keuangan telah diisi oleh Rivan Achmad Purwantono.
(Sumber: KOMPAS.com/Ade Miranti| Editor: Bambang P. Jatmiko)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rekam Jejak Edi Sukmoro, Dirut KAI yang Dicopot Erick Thohir"
Penulis : Muhammad Idris
Editor : Muhammad Idris
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News