kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Satelit tua berulah, bos Telkom turun langsung


Senin, 28 Agustus 2017 / 12:03 WIB
Satelit tua berulah, bos Telkom turun langsung


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - Tiga hari terakhir, nasabah perbankan resah. Mereka tidak bisa melakukan transaksi via 8.800 ATM beberapa bank. Siaran televisi juga terganggu. 

Mengutip situs resmi PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom), biang kerok gangguan tersebut adalah, pada Jumat (25/08) sekitar pukul 16.51 WIB  terjadi anomali pada satelit Telkom 1 yang berakibat pada pergeseran pointing antena satelit Telkom 1. Walhasil  semua layanan transponder satelit Telkom 1 terganggu.

Recovery satelit Telkom 1 dilakukan bersama Telkom dan Lockheed Martin. Sebagai langkah antisipasi dan untuk kontinuitas kualitas layanan kepada pelanggan, Telkom melakukan recovery layanan transponder dengan mengalihkan sejumlah pelanggan ke transponder satelit Telkom 3S dan satelit lain. 

Twitter resmi Telkom bercuit, Director Utama Telkom Alex J. Sinaga hingga Minggu (27/8) memimpin langsung rapat koordinasi recovery.  Berdasarkan pemantauan KONTAN sampai Senin (28/8) pagi, beberapa ATM tampak masih membisu. 

Satelit Telkom 1 sendiri meluncur sejak 4 Agustus 1999 lalu. Jadi sudah 18 tahun mengangkasa. Sebuah usia yang cukup uzur bagi sebuah satelit. Sampai saat ini Telkom masih melakukan jumpa pers. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×