kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Situs Rumah Media incar 5.000 agen properti


Jumat, 31 Agustus 2012 / 09:15 WIB
Situs Rumah Media incar 5.000 agen properti
ILUSTRASI. Kaktus gymno.


Reporter: Ragil Nugroho | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. Belakangan, masyarakat semakin akrab dengan cara jual beli produk menggunakan situs online. Tak terkecuali untuk produk properti. Besarnya potensi pemasaran properti via online ini pun dilirik PT Rumah Media dengan meluncurkan situs rumahrumah.co.id Kamis , 30 Agustus lalu.

Chief Operational Officer (COO) Rumah Media, Toshiki Kato menuturkan, situs rumahrumah.co.id menawarkan kemudahan bagi pencari rumah karena menyediakan berbagai fitur. Maklum, perusahaan ini mengusung teknologi yang berasal dari perusahaan induknya di Jepang, Next Co. Ltd.

Sekadar gambaran, Next merupakan perusahaan penyedia jasa properti di Jepang yang mengoperasikan situs homes.co.jp. Situs ini paling banyak dikunjungi di Jepang. Hingga April lalu, tercatat 3,8 juta pengunjung melongok situs ini per bulan. Nah, untuk membuat situs rumahrumah.co.id, Rumah Media merogoh kocek Rp 5,4 miliar.

Menurut Toshiki, untuk setahun pertama, rumah-rumah.co.id mengincar 5.000 agen properti untuk beriklan di situs tersebut. Sebagai langkah promosi, perseroan membebaskan biaya listing selama enam bulan hingga Februari 2013. "Setelah Februari 2013 akan dikenakan biaya Rp 100.000 per bulan untuk satu agen properti," papar Toshiki, Kamis (30/8).

Namun, dia bilang, untuk biaya listing agen bisa berubah sewaktu-waktu. Tapi, pihaknya akan berupaya memberi tarif lebih murah.

Rumahrumah.co.id menargetkan 100.000 pengunjung situs per bulan selama enam bulan pertama. Sedangkan di enam bulan berikutnya diproyeksikan melonjak 150.000 pengunjung sebulan.

Toshiki bilang, mulai tahun depan, perseroan mengincar pendapatan dari situs ini berkisar Rp 1 miliar-Rp 2 miliar.

Pemain lain yang sudah lebih dulu merambah bisnis properti online adalah situs rumah123.com. Situs ini telah muncul sejak 2007 silam.

Marketing Communication Manager rumah123.com, Alexander Luciano mengklaim, saat ini situsnya sudah memiliki 4.000 agen properti. "Pengunjung kami sudah mencapai 1,5 juta sebulan," ujarnya.

Demi mendongkrak bisnis dan menaikkan pamor, situs rumah123.com mengadakan lomba foto rumah dengan logo rumah123.com untuk 123 finalis sejak Juni hingga September 2012. Nantinya, 11 pemenang terpilih akan memperoleh rumah gratis.

Situs rumah123.com ini merupakan bagian dari induk usaha iProperty Group yang berpusat di Malaysia. Grup ini memiliki jaringan situs di Malaysia, Hongkong, Macau, dan Singapura.

Hingga semester I-2012, grup ini telah meraih pendapatan US$ 7,5 juta, melonjak 45% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×