Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Markus Sumartomjon
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk lebih mengoptimalkan pasar pebisnis UKM, situs online Shopee bermitra dengan Smesco Indonesia dengan menggelar pameran produk UKM pilihan pada tanggal 6-12 Februari 2018 di Shopee Mall.
Tak cuma pameran, pengguna Shopee yang ada 25 juta pengguna di saat bersamaan juga bisa mengakses ragam kategori produk UKM. Mulai dari fesyen, dekorasi, sepatu, aksesoris, alat musik, dan masih banyak lagi.
“Kami melihat pertumbuhan e-commerce yang luar biasa dan kami percaya dengan inisiatif ini dapat memperluas jangkauan produk lokal ke seluruh Indonesia. Kami berharap inisiatif ini dapat memberikan kesempatan pada UKM untuk menampilkan kreativitas dan dapat memanfaatkan dari industri e-commerce yang sedang berkembang," ujar Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga dalam siaran pers pada Senin (5/2).
Sedangkan CEO Shopee Chris Feng, mengataka pihaknya akan mendedikasikan satu minggu untuk memberikan sorot lampu pada koleksi etnik modern oleh Smesco Indonesia di Shopee Mall. Ia berharap melalui inisiatif ini, pengguna Shopee yang tersebar di 515 kota dan kabupaten dapat dengan mudah mendapatkan akses dan membeli produk tersebut.
Selama periode 6-12 Februari 2018, pengguna Shopee dapat menemukan Koleksi Etnik Modern dari SMESCO Indonesia di dalam laman Kreasi Nusantara. Berikut contoh produk yang akan dipamerkan di Shopee Mall
1. Kalung Mamuli
Kalung emas Mamuli terbuat dari kawat kombinasi tembaga dan memiliki warna emas. Perhiasan ini telah diakui dan termasuk dalam urutan ke enam buku perhiasan dunia karena memiliki nilai sejarah kerajaan Indonesia sejak beberapa abad yang lalu. Perhiasan ini sering digunakan dalam acara pernikahan. Siapa yang menyangka hiasan budaya ini dapat menjadi pelengkap fashion yang trendi.
2. Hiasan Kayu Dewi Sinta
Hiasan kayu Dewi Sinta Human Puppet merupakan hiasan kayu dan menyerupai sosok Dewi Sinta, dewi yang melambangkan kesucian dan keteguhan cinta. Sentuhan tradisional ini dapat memberikan tampilan yang kontras tetapi juga elemen yang seimbang untuk desain interior modern anda.
3. Kendang Coklat
Kendang coklat ini terbuat dari kayu mahoni dan kulit sapi. Desain etniknya yang rumit menjadikannya sebagai pilihan dekorasi interior yang cantik. Berasal dari pulau Jawa, kendang coklat juga bisa digunakan sebagai instrumen musik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News