kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,75   -27,98   -3.02%
  • EMAS1.327.000 1,30%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Strategi Pemprov Jateng dongkrak wisatawan lewat Jateng Wow 2018


Selasa, 06 Februari 2018 / 11:36 WIB
Strategi Pemprov Jateng dongkrak wisatawan lewat Jateng Wow 2018
ILUSTRASI. Ganjar Pranowo


Reporter: Jane Aprilyani | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Industri pariwisata di Jawa Tengah (Jateng) bakal makin berkibar. Pasalnya, Pemerintah Provinsi Jateng sudah menyiapkan berbagai strategi untuk membuat laju pariwisata kian berkembang. Salah satunya dengan gelaran Jateng Wow 2018, yang dihelat selama dua bulan penuh mulai Februari hingga Maret 2018.

Jateng Wow merupakan even yang digelar untuk menggaet wisatawan dengan menawarkan paket wisata menarik dan sejumlah diskon khusus seperti hotel dan resor, jasa transportasi, kuliner, serta suvenir.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengharapkan Jateng Wow 2018 bisa menjadi daya ungkit pariwisata. Secara khusus, dia berharap event itu mendongkrak pariwisata saat low season setiap Januari hingga Maret.

"Biasanya kunjungan wisata awal tahun sepi. Dengan program ini, semoga wisatawan bisa berkunjung ke Jateng untuk menikmati berbagai diskon yang ditawarkan," ujar Ganjar dalam keterangan yang diterima KONTAN, Selasa (6/2).

Dia juga mengharapkan semua pegiat wisata dan masyarakat Jateng mempromosikan event itu. Cara paling gampang adalah menggunakan media sosial.

Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Jateng Urip Sihabudin mengatakan, Jateng Wow bertujuan mengenalkan objek-objek wisata baru maupun yang sudah ada.

Dia mengakui, kunjungan wisatawan pada Februari hingga Maret selalu lebih rendah dibandingkan bulan lainnya.

“Dengan Jateng Wow yang akan digelar tiap tahun ini, kami menargetkan kenaikan kunjungan wisatawan sebesar 20% pada Februari-Maret," kata Urip.

Urip menambahkan, Jateng Wow menawarkan kemudahan bagi wisatawan seperti keringanan paket wisata, potongan harga untuk hotel dan biaya masuk objek wisata yang diberikan oleh pengelola destinasi maupun perusahaan penyedia jasa transportasi.

"Sampai hari ini, peserta yang sudah konfirmasi berpartisipasi pada Jateng Wow sebanyak 148 peserta yang terdiri atas 92 hotel dan resor, delapan restoran, 23 daya tarik wisata, 22 biro perjalanan, serta tiga perusahaan penyedia jasa transportasi," ujar Urip.

Menurut Urip, jumlah itu melebihi target yang dipatok, yakni seratus peserta. Dia memprediksi jumlah peserta akan terus bertambah. Sebab, masih ada beberapa pihak yang sudah menyatakan kesanggupannya tapi belum melapor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×