kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Sudah raih laba, Sumi Indo (IKBI) yakin kinerja tahun ini lebih baik


Senin, 10 September 2018 / 14:50 WIB
Sudah raih laba, Sumi Indo (IKBI) yakin kinerja tahun ini lebih baik
ILUSTRASI. Kabel Produksi Sumi Indo Kabel


Reporter: Agung Hidayat | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen kabel, PT Sumi Indo Kabel Tbk (IKBI) bakal menggenjot bisnisnya di tahun ini. Sampai dengan semester I 2018, emiten ini mampu membukukan laba bersih setelah merugi di periode sama tahun lalu.

Menilik laporan keuangan IKBI pada 30 Juni 2018, pendapatan bersih IKBI tumbuh 31% year on year (yoy) menjadi US$ 43,1 juta. Meski beban pokok penjualan turut naik 33% menjadi US$ 40 juta, namun laba kotor IKBI tetap terkerek 25% dari US$ 2 juta di semester I 2017 menjadi US$ 2,5 juta di paruh pertama tahun ini.

"Untuk semester II targetnya mudah-mudahan bisa naik, dan untuk bottomline kami pasti optimistis positif," ujar Sulim Herman Limbono, Direktur Sumi Indo Kabel ditemui usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), Senin (10/9).

Di semester I 2018, Sumi Indo Kabel mampu membukukan laba bersih US$ 590.000, setelah di periode yang sama tahun lalu mencatat rugi bersih US$ 30.000.

Sampai saat ini, porsi penjualan IKBI mayoritas masih ekspor. Sulim menyebutkan, setiap tahunnya porsi ekspor masih mendominasi yakni sekitar 60% dari total penjualan.

"Untuk tahun ini, kami berharap domestiknya bisa lebih besar porsinya," terangnya. Pelemahan rupiah akhir-akhir ini tentu bakal berdampak bagi bisnis kabel IKBI, namun perusahaan ini terus melakukan efisiensi dan menerapkan hedging untuk pembelian bahan baku tembaga dan aluminium.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×