kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.505.000   -15.000   -0,99%
  • USD/IDR 16.295   -200,00   -1,24%
  • IDX 6.977   -130,64   -1,84%
  • KOMPAS100 1.042   -22,22   -2,09%
  • LQ45 818   -15,50   -1,86%
  • ISSI 213   -3,84   -1,77%
  • IDX30 417   -9,14   -2,14%
  • IDXHIDIV20 504   -9,85   -1,92%
  • IDX80 119   -2,45   -2,02%
  • IDXV30 125   -2,38   -1,87%
  • IDXQ30 139   -2,59   -1,83%

SUN Energy Raih Pembiayaan Rp 620 Miliar dari Sarana Multi Infrastruktur


Kamis, 19 Desember 2024 / 20:47 WIB
SUN Energy Raih Pembiayaan Rp 620 Miliar dari Sarana Multi Infrastruktur
SUN Energy, salah satu pengembang proyek energi surya di Indonesia, resmi menjalin kerja sama dengan PT Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI).


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Dalam rangka mempercepat transisi ke energi terbarukan di Indonesia, SUN Energy, salah satu pengembang proyek energi surya di Indonesia, resmi menjalin kerja sama dengan PT Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI).

Kolaborasi ini diwujudkan melalui pemberian fasilitas pembiayaan proyek jangka panjang senilai Rp 620 miliar dengan tenor 15 tahun.

Fasilitas pembiayaan ini akan digunakan untuk mendukung pengembangan proyek energi surya di sektor komersial dan industri (C&I) di Indonesia, termasuk untuk kebutuhan konstruksi serta pendanaan proyek-proyek yang telah berjalan.

Baca Juga: SUN Energy Raih Pembiayaan Syariah

Fasilitas pembiayaan dari PT SMI ini memungkinkan SUN Energy untuk terus memperluas portofolio proyek energi surya di seluruh Indonesia. 

Dukungan ini tidak hanya mencakup pendanaan konstruksi, tetapi juga memberikan fleksibilitas yang lebih besar dalam memenuhi kebutuhan operasional proyek yang terus berkembang.

Direktur Utama SUN Energy, Emmanuel Jefferson, mengungkapkan bahwa dukungan dari PT SMI memberikan fleksibilitas yang sangat dibutuhkan untuk terus berinovasi dan memperluas portofolio proyek energi surya mereka. 

Sebagai pemimpin di sektor energi surya Indonesia, SUN Energy berkomitmen tidak hanya untuk mempertahankan posisi ini, tetapi juga mendorong penerapan teknologi surya yang berkelanjutan dengan standar yang lebih tinggi.

"Kerja sama ini merupakan langkah besar menuju masa depan yang lebih bersih dan hijau bagi Indonesia," ujarnya dalam siaran pers, Kamis (19/12/2024).

Baca Juga: Sarana Multi Infrastruktur (SMI) Targetkan Laba Capai Rp 2,1 Triliun di Tahun 2024

Direktur Pembiayaan dan Investasi PT SMI, Sylvi J. Gani, menambahkan bahwa pihaknya melihat kerja sama ini sebagai langkah strategis untuk mendukung transformasi energi di Indonesia. 

Menurutnya, PT SMI berkomitmen untuk berperan aktif dalam penanganan krisis iklim dengan mendorong penggunaan energi bersih yang ramah lingkungan.

"Kami berharap dapat menggali lebih jauh potensi pembiayaan infrastruktur panel surya lainnya di Indonesia," terangnya.

Fasilitas pembiayaan dari PT SMI akan memainkan peran penting dalam mempercepat pengembangan proyek energi surya di sektor komersial dan industri. 

Langkah ini sejalan dengan upaya pemerintah Indonesia untuk mengurangi emisi karbon dan meningkatkan kontribusi energi terbarukan dalam bauran energi nasional.

Baca Juga: Sarana Multi Infrastruktur (SMI) Optimistis Raup Laba Rp 2,1 Triliun di Tahun 2024

Dengan alokasi dana untuk konstruksi dan penggantian biaya proyek yang telah berjalan, SUN Energy memastikan kelangsungan pengembangan energi surya di Indonesia. 

Kerja sama ini mencerminkan visi jangka panjang kedua perusahaan dalam mendorong transformasi energi dan menciptakan dampak lingkungan yang positif.

Selanjutnya: PLN Icon Plus & PGE Perkuat Sinergi dalam Transformasi Bisnis lewat Benchmarking TMO

Menarik Dibaca: Apakah Durian Mengandung Kolesterol atau Tidak? Mari Cek Faktanya di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×