Reporter: Margareta Engge Kharismawati | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Honda Jazz kembali dengan informasi terbaru. Kali ini bukan soal kinerja penjualannya, melainkan soal penambahan fitur pengaman pada mobil kota atau city car ini.
Mobil yang dipasarkan oleh PT Honda Prospect Motor (HPM) ini, kini dilengkapi fitur keamanan tambahan, khususnya untuk Honda Jazz Tipe S dan Tipe A. Fitur keamanan tambahan itu adalah, dua SRS airbags yang di bagian depan.
Dengan adanya dua airbags ini, pengemudi dan penumpang bagian depan bisa dilindungi jika terjadi benturan atau mengurangi cedera pada bagian kepala jika terjadi tabrakan.
“Faktor keselamatan selalu menjadi salah satu fokus utama dari produk Honda. Karena itu, saat ini produk Honda telah dilengkapi perangkat keselamatan, di antaranya dual SRS airbags," kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT HPM dalam press release yang diterima KONTAN di Jakarta, Rabu (17/4).
Selain dual SRS airbags, seluruh varian New Honda Jazz kini dilengkapi fitur keamanan lainnya seperti bodi G-CON + ACETM, Neck Shock Mitigation Seat, sistem pengereman ABS + EBD, dan Pedestrian Protection.
Namun, penambahan fitur keselamatan itu tentu tak gratis. Honda Prospect Motor selaku Agen Pemegang Merek (APM) Honda di Indonesia menaikkan harga jual mobil tanpa buntut ini. Untuk New Honda Jazz Tipe S plus airbags dijual dengan harga Rp. 205,5 juta per unit.
Untuk transmisi otomatis dijual Rp 215,5 juta per unit, sedangkan untuk New Honda Jazz tipe A transmisi manual plus airbags ditawarkan dengan harga Rp191 juta per unit. Perlu diketahui, harga ini naik Rp 2 juta dibanding versi sebelumnya, dan ini merupakan harga on the road (OTR) Jakarta.
Asal tahu saja, Honda Jazz menjadi penyumbang penjualan tertinggi Honda di Indonesia, yakni dengan penjualan 3.668 unit di bulan Maret. Penjualannya ini naik dibanding bulan sebelumnya yang terjual 2.999 unit.
Tentu saja, untuk semakin menarik minat masyarakat akan produk ini, Honda akan terus mendadani mobil dengan tujuh varian warna ini melalui fitur-fitur terbaru
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News