kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Umur Tambang Tersisa 4 Tahun, Ini Rencana Strategis Terbaru MIND ID


Jumat, 18 April 2025 / 08:20 WIB
Umur Tambang Tersisa 4 Tahun, Ini Rencana Strategis Terbaru MIND ID
ILUSTRASI. MIND ID mengungkap strategi di tengah sisa Life of Mine (LoM) atau waktu beroperasi tambang emas di Blok Pongkor yang tersisa selama 4 tahun.


Reporter: Sabrina Rhamadanty | Editor: Handoyo

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia, Mining Industry Indonesia (MIND ID) mengungkap strategi di tengah sisa Life of Mine (LoM) atau waktu beroperasi tambang emas di Blok Pongkor yang tersisa selama 4 tahun.

Terkait hal ini, Direktur Portofolio dan Pengembangan Usaha MIND ID, Dilo Seno Widagdo mengatakan pihaknya akan mengambil langkah untuk mencari cadangan baru di sejumlah wilayah potensial di Indonesia.

"Kita butuh investasi-investasi terkait penguatan di Antam dari sisi tambang emasnya. Dimana ada opsi di Aceh, Sumatera Utara, Jawa Barat, Jawa Timur, Maluku, Papua, Nusa Tenggara," ungkap Dilo saat ditemui dalam acara diskusi dengan wartawan di kawasan Jakarta, Kamis (17/04)

Baca Juga: Berpotensi Dibiayai Danantara, MIND ID Sodorkan Sejumlah Proyek Strategis

Dilo menambahkan, dari daftar wilayah di atas MIND ID sudah memiliki wilayah prioritas yang ditargetkan bisa menambah cadangan emas tahun ini.

"Sebenarnya kami sudah punya prioritas yang mungkin dalam tahun ini harusnya bisa dapet tambahan (emas)," katanya.

Meski begitu, LoM emas MIND ID masih disokong oleh tambang dari PT Freeport Indonesia (PTFI) yang masih berumur sekitar dua puluh tahun.

Dari sisi produksi, MIND ID mencatatkan holding dalam setahun bisa memproduksi emas hingga 130 ton per tahun dengan peningkatan permintaan dalam negeri dari 70 ton hingga 100 ton.

Baca Juga: MIND ID Ungkap Potensi Kerja Sama dengan Arab Saudi Sektor Aluminium

Sebelumnya, sisa waktu beroperasinya tambang emas di Blok Pongkor telah diungkap oleh Wakil Direktur Utama MIND ID Dany Amrul Ichdan.

"Hanya emas yang LoM-nya 4 tahun, dan timah tinggal 11 tahun," ungkap Dany dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi VI DPR, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (13/3).

Sedangkan umur tambang nikel Antam masih sekitar 27 tahun, nikel dari PT Vale Indonesia Tbk (INCO) sekitar 22 tahun, bauksit dari PT Indonesia Asahan Alumuniun (Inalum) sekitar 39 tahun dan batubara dari PT Bukit Asam (Persero) Tbk (PTBA) sekitar 55 tahun. 

Selanjutnya: Jelang RDG Bank Indonesia, Kinerja Saham Bank Jumbo Masih Kompak Terkoreksi

Menarik Dibaca: Promo A&W Weekend Deals 18-20 April, Makan Rame-Rame Paket Hemat Ayam Free Burger

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×