kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,12   2,37   0.26%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Whiz Hotel Yogyakarta Targetkan Okupansi 75%


Rabu, 14 Juli 2010 / 07:15 WIB


Reporter: Gloria Haraito |



JAKARTA. PT Intiland Development Tbk tak mau ketinggalan di pasar hotel berbiaya murah. Hotel segmen ini diyakini akan berkembang seiring dengan meningkatnya ekonomi Indonesia sehingga eksekutif perusahaan pun kerap melakukan perjalanan bisnis. Belum lagi industri penerbangan yang kian ramai oleh maskapai lokal juga berdampak positif terhadap peningkatan perjalanan domestik.

Melihat potensi tersebut, Intiland melalui anak usaha PT Intiwhiz International tengah menyiapkan pembangunan 60 hotel bintang dua plus bertajuk Whiz Hotel. Pola pengembangan hotel ini bisa dilakukan melalui skema kerja sama strategis dengan pemilik lahan, build operate transfer (BOT), maupun kerjasama sebagai operator.

Dalam membangun satu Whiz Hotel, Intiwhiz menggelontorkan investasi sebesar Rp 50 miliar. Moedjianto Soesilo Tjahjono, Presiden Direktur Intiwhiz menargetkan tingkat okupansi setiap Whiz Hotel lebih dari 75%. Setiap unit kamar memiliki luas 16,5 m2. "Kami menyediakan apa yang dibutuhkan oleh eksekutif sehingga kami tidak menyediakan fasilitas kolam renang atau restoran besar," ujar Moedjianto.

Pada Desember 2009 silam, perusahaan telah menutup bagian atap Whiz Hotel Malioboro, Yogyakarta. Whiz Hotel berkapasitas 103 unit kamar ini diharapkan bisa beroperasi Agustus depan. Di samping itu, Intiland juga telah memiliki enam lokasi yang siap dibangun Whiz Hotel. Seperti Whiz Hotel di Piere Tendean Semarang misal, Intiland sudah membangun pondasi. Di sini akan dibangun 150 unit kamar. Kota lain yang dibidik Whiz Hotel antara lain Jakarta, Surabaya, Balikpapan, Samarinda, Lampung, dan Bali.

Di Jakarta, tahun ini Intiland berniat membangun tiga Whiz Hotel, yakni di Hayam Wuruk, Menteng, dan Kebayoran Baru. Sementara Whiz Hotel di Hayam Wuruk, Surabaya, dan Balikpapan sudah memasuki tahapan desain. Intiland melihat, hotel merupakan bisnis perusahaan untuk jangka panjang.

Sebagai hotel bintang dua plus, Whiz Hotel menyasarkan segmennya pada para pebisnis serta eksekutif yang sering dinas keluar kota. Hotel ini mengkombinasikan antara kenyamanan, kesenangan, kebersihan, dengan harga yang terjangkau. Bayangkan, harga sewa di Whiz Hotel mulai dari Rp 290.000 per malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×