kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.343.000 -0,81%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

WIR Group (WIRG) Meraup Laba Rp28,9 miliar pada Kuartal I 2024


Kamis, 02 Mei 2024 / 23:36 WIB
WIR Group (WIRG) Meraup Laba Rp28,9 miliar pada Kuartal I 2024
ILUSTRASI. FotoBer2.ai menyukseskan kampanye Prabowo-Gibran dengan memvisualisasikan kedekatan keduanya dengan masyarakat Indonesia. Ini adalah terobosan revolusioner dan telah menetapkan standar penggunaan AI untuk kampanye politik, membuat para kandidat terjangkau bagi sebanyak mungkin pendukung.


Reporter: Leni Wandira | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT WIR ASIA Tbk (WIRG), perusahaan teknologi imersif dan web3 yang berfokus pada Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR), Artificial Intelligence (AI), dan blockchain mencatatkan kinerja keuangan dan operasional yang positif pada kuartal I-2024.

WIR Group mencatat pertumbuhan yang signifikan atas pendapatannya yang mencapai Rp672,6 miliar, meningkat 8,1% dari kuartal pertama tahun sebelumnya.

Laba bersih Perseroan juga mengalami pertumbuhan sebesar 11,1% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya, menjadi sebesar Rp28,9 miliar. 

Baca Juga: WIR Group Pelopori Autentikasi Ijazah dengan Teknologi Blockchain

Peningkatan laba bersih ini dapat diatribusikan pada efisiensi beban operasional serta pertumbuhan pendapatan Perseroan yang berkelanjutan dan berkesinambungan dengan tetap konsisten dalam menjaga profitabilitasnya.

Adapun strategi ekspansi Perseroan dalam solusi digital berbasis platform menjadi pemicu dari peningkatan pendapatan tahun ini. Selama kuartal pertama 2024, PT WIR ASIA Tbk terus melakukan inovasi, khususnya dalam bidang AR dan Web 3.0. 

Beberapa inovasi yang diluncurkan antara lain Nusa Studio untuk creator dan kurikulum sekolah, Nagara Blockchain oleh Nusameta, dan Hijrah Groceries oleh Mindstores yang memudahkan nasabah dari Bank Muamalat dalam berbelanja dan memenuhi kebutuhan sehari-hari.

 

Baca Juga: WIR Group Raih Best Corporate Secretary Award 2023

"Kami antusias melaporkan pencapaian positif pada kuartal pertama tahun 2024. Pendapatan Perseroan pada kuartal pertama 2024 sebesar Rp 672 Miliar, tumbuh sebesar 8,1% dibanding periode yang sama di tahun sebelumnya, didorong oleh kontribusi utama dari solusi platform digital yang terus berkembang dan memiliki skalabilitas tinggi pada berbagai macam lini industri,” ujar Michel Budi Wirjatmo, Direktur Utama PT WIR ASIA Tbk dalam keterangan resminya, Kamis (2/5).

Solusi platform digital Perseroan, yang mencakup penjualan barang, komisi transaksi, promosi, dan iklan, menyumbang sebesar 93,9% dari total pendapatan. Pendapatan dari segmen ini meningkat 7,7% menjadi Rp631,5 miliar dibandingkan dengan kuartal pertama tahun sebelumnya.

Selain itu, laba usaha Perseroan tumbuh sebesar 1,8% menjadi Rp42,1 miliar, dengan marjin laba usaha yang stabil di 6,3%.

Perseroan juga berhasil mencatat EBITDA positif sebesar Rp47,2 miliar selama kuartal pertama tahun 2024 merupakan hasil dari strategi pertumbuhan Perseroan yang berfokus pada pengembangan dan optimalisasi solusi bisnis berbasis teknologi imersif, Web 3.0, dan Metaverse, terutama dalam platform solusi digital yang sangat dapat diskalakan.

Baca Juga: WIR Asia (WIRG) Revisi Proyeksi Pendapatan Tahun 2023

"Kami optimis dapat mempertahankan pertumbuhan positif dan berkelanjutan dengan terus mengembangkan solusi berbasis teknologi yang inovatif dan adaptif terhadap kebutuhan pasar yang terus berkembang," pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×