Reporter: Merlinda Riska | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Sebanyak 45.000 orang yang berasal dari kapanlagi.com dan bachelora.com mencari jodoh lewat XL. Sebab, hari ini (28/11), operator seluler PT XL Axiata Tbk baru saja meluncurkan layanan Value Added Service (VAS) atau konten premium bernama "Panah Cinta".
Adapun alasan XL meluncurkan layanan ini adalah potensi pasar yang menggiurkan untuk bisnis ini di Indonesia. Menurut XL, dari sekitar 55 juta pengguna internet di Indonesia, lebih dari 80% adalah pengguna layanan media sosial.
Dalam meluncurkan layanan ini, XL bekerjasama dengan Mocoplus Technology. Pihak XL mengklaim, layanan ini merupakan layanan sosial dating pertama di Indonesia yang terintegrasi dengan teknologi mobile.
"Adapun targetnya, dalam tiga bulan ke depan, penggunanya bisa bertmabah sebanyak 1.000 orang," kata Revie Sylviana, General Manager Content and Applcations Strategic Business and Innovation (28/11).
Layanan Panah Cinta dapat diakses melalui mobile browser http://m.panahcinta.com. Tarif layanan ini untuk 24 jam Rp 1.500, langganan harian Rp 1.000, langganan mingguan Rp 5.000, dan langganan bulanan Rp 15.000.
"Dengan membayar sejumlah tersebut, pengguna dapat menikmati data akses hingga 25 MB gratis untuk berbagi foto, upload foto, chatting, dan memuat status update yang bisa dibagi ke facebook dan twitter," katanya.
Revie berharap, perseroan mampu kantongi pendapatan dari tiap pelanggan (ARPU/Avarege Revenue Per User) sebesar Rp 5.000 per bulan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News