kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Garmin store segara hadir di Surabaya


Minggu, 12 November 2017 / 17:06 WIB
Garmin store segara hadir di Surabaya


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dunia Marine Internusa yang merupakan perusahaan penyedia perlengkapan GPS, outboard motor, radio komunikasi dan alat kelautan sudah mulai merambah bisnis jam tangan dalam beberapa tahun terakhir. Perusahaan menyasar segmen premium untuk jenis jam tangan dengan menggandeng Garmin sebagai prinsipal.

Giovani Martin, Head of Sales Marketing PT Dunia Marine Internusa mengatakan bahwa saat ini pertumbuhan penjualan jam tangan masih cukup bagus. Pada tahun ini saja, dibandingkan dengan penjualan pada tahun lalu, segmen jam tangan meningkat sebesar 20%.

Namun memang dari kontribusi terhadap seluruh bisnis masih cukup kecil dibandingkan dengan produk kelautan.

Saat ini, perusahaan sudah memiliki Garmin store atau gerai ritel jam tangan sebanyak dua yang terpusat di Jakarta. Pada akhir tahun nanti, perusahaan juga akan membuka satu gerai lagi di Surabaya, kedua pasar itu dibidik karena market premiumnya masih cukup besar.

Di samping kelola gerai sendiri, perusahaan juga mengandalkan kerjasama dengan beberapa pihak untuk penjuallan jam tangan.

“Gerai ritel kami saat ini hanya ada dua Garmin Store itu di Ambassador dan Emporium Pluit, nanti akan nambah satu lagi di Surabaya itu kita ambil konsep stand alone,” ujarnya kepada Kontan.co.id beberapa waktu lalu.

Perusahaan mengatakan dari sisi market penjualan yang cukup baik di kota-kota besar maka perusahaan juga menggandeng specialty watch store dan modern channel untuk menjajakan produk-produknya.

Terbaru, perusahaan menggandeng Electronic City untuk menjual jam tangan Garmin D2 Charlie, dengan memiliki 48 gerai ritel di seluruh Indonesia, dirinya berharap penjualannya akan meningkat. “Kerja sama dengan Electronic City ini kami targetkan bisa jual 5 unit per bulan, per satu toko,” lanjutnya.

Asal tahu saja, jam tangan Garmin D2 Charlie tersebut memang baru dilepas ke pasaran pada bulan ini dengan banderol harga Rp 14,99 juta.

Dirinya mengatakan dengan menggandeng modern channel yang memiliki fasilitas pembayaran cicilan akan memudahkan penjualan jam tangan miliknya. Hal ini juga berkaca pada penjualan seri Garmin Fenix 5X yang juga penjualan cukup baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×