kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Achmad Zaky mundur, Bukalapak punya CEO baru


Senin, 09 Desember 2019 / 17:26 WIB
Achmad Zaky mundur, Bukalapak punya CEO baru
Pendiri Bukalapak Achmad Zaky dan Rachmat Kaimuddin (kanan) CEO Bukalapak yang baru.


Reporter: SS. Kurniawan | Editor: S.S. Kurniawan

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Achmad Zaky mundur sebagai chief executive officer (CEO) Bukalapak. Mulai 6 Januari 2020 nanti, marketplace itu bakal punya CEO baru.

Tongkat komando Bukalapak beralih ke Rachmat Kaimuddin. Para pendiri Bukalapak mengumumkan perubahan komposisi di level C-Suite tersebut hari ini (9/12) mengutip siaran pers Bukalapak.

Suksesi ini menyusul peran baru Achmad Zaky sebagai penasihat dan pendiri Bukalapak serta Tech Startup Mentor, juga ketua Yayasan Achmad Zaky yang akan segera dia dirikan.

Baca Juga: Ini produk paling laris di Bukalapak selama Harbolnas

Perubahan komposisi di level C-Suite itu sebagai kelanjutan dari rencana jangka panjang Bukalapak memasuki dekade kedua. Dan, dalam rangka membangun bisnis e-commerce yang berkelanjutan (sustainable).

Implementasi dari rencana jangka panjang ini sudah Bukalapak mulai sejak Oktober 2016 lalu, dengan penunjukkan Willix Halim sebagai chief operating officer (COO) Bukalapak untuk memperkokoh tim manajemen.




TERBARU

[X]
×