kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ada insentif, penjualan mobil diproyeksi capai 750.000 unit di tahun 2021


Sabtu, 12 Juni 2021 / 08:33 WIB
Ada insentif, penjualan mobil diproyeksi capai 750.000 unit di tahun 2021
ILUSTRASI. Penjualan mobil di tahun ini diproyeksi naik signifikan


Sumber: Kompas.com | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Adanya insentif dari pemerintah berupa relaksasi Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM), telah memberikan secercah harapan buat penjualan mobil nasional. 

Seperti diketahui pada 2020, berdasarkan data Gaikindo, penjualan mobil secara wholesales hanya meraih 532.027 unit. 

Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto mengatakan, penjualan mobil saat ini telah mengalami peningkatan yang cukup tajam dari bulan-bulan sebelumnya. 

Menurutnya, pertumbuhan itu tidak lepas dari hadirnya berbagai insentif, salah satunya diskon PPnBM yang berlaku sejak 1 Maret lalu. 

Baca Juga: Gaikindo: Diskon PPnBM dari pemerintah sudah tepat sasaran

Jongkie pun memproyeksikan penjualan mobil tahun ini bisa lebih banyak dibandingkan tahun lalu. "Mudah-mudahan tahun ini penjualan tembus 750.000 unit," ucap Jongkie, dalam webinar yang disiarkan Youtube Kementerian Perdagangan (10/6). 

Dia juga berharap tahun depan penjualan mobil baru bisa kembali normal, seperti sebelum pandemi Covid-19 yang berkisar 1,1 juta sampai 1,2 juta unit kendaraan. 

"Jadi, nanti tahun 2022 mudah-mudahan kembali ke angka normal. Itu harapan kami," kata dia. (Dio Dananjaya)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penjualan Mobil Tahun Ini Diprediksi Capai 750.000 Unit".

Selanjutnya: Didorong sektor otomotif, piutang pembiayaan multifinance mulai merangkak naik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×