kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45913,59   -9,90   -1.07%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Belanja Online Tetap Digemari, Pencarian Bahan Pokok di Mbah Google Naik 24%


Minggu, 15 Mei 2022 / 17:51 WIB
Belanja Online Tetap Digemari, Pencarian Bahan Pokok di Mbah Google Naik 24%
ILUSTRASI. Pedagang melayani pembeli bahan makanan di PD Pasar Jaya, Tanjung Duren, Jakarta, Minggu (19/12/2021). (KONTAN/Fransiskus Simbolon)


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski pandemi mereda, tren belanja online tetap eksis. Data Google Trends menunjukkan, penelusuran terkait bahan pokok naik 24% dari kuartal I 2021 hingga kuartal I 2022. Kenaikan seiring makin banyaknya orang Indonesia yang ingin membeli produk makanan dan minuman dengan mudah dari rumah.

“Tren ini sejalan dengan laporan 2021 e-Conomy SEA yang menunjukkan, ekonomi digital Indonesia didorong oleh e-commerce, yang tumbuh sekitar 52% per tahun dan nilainya diperkirakan akan mencapai US$ 104 miliar (CAGR) hingga 2025,” ucap Randy Jusuf, Managing Director, Google Indonesia, dalam rilis, Kamis (12/5).

Menurutnya, pandemi telah menciptakan tambahan 21 juta pengguna internet di Indonesia hingga akhir semester I 2021. "Tidak mengherankan ada begitu banyak pengguna yang berbelanja bahan pokok secara online, mengingat kemudahan dan kemajuan yang terjadi di berbagai area utama seperti logistik dan manajemen inventaris," kata Randy. 

Secara khusus, Google Trends juga mencatat kenaikan minat penelusuran pada sejumlah bahan pokok utama selama periode satu tahun. Seperti penelusuran untuk sayur tumbuh 90%, garam naik 60%, madu meningkat 50%, mie tumbuh 25%, telur tumbuh 22% dan susu naik 18%.

“Kami percaya omnichannel groceries merupakan tahap lanjutan atas metode berbelanja kebutuhan sehari-hari, dimana pelanggan dapat merasakan pengalaman yang seamless baik secara online maupun offline, juga mendapatkan produk yang dibutuhkan langsung di lokasi mereka berada,” kata Edward Kilian Suwignyo, CMO, Blibli. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×