kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45928,35   -6,99   -0.75%
  • EMAS1.321.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Biasa kirim motor hingga mobil, kini Tristar Transindo melayani logistik ukuran kecil


Sabtu, 11 Juli 2020 / 08:50 WIB
Biasa kirim motor hingga mobil, kini Tristar Transindo melayani logistik ukuran kecil


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memasuki masa new normal,  bisnis logistik masih tetap cerah. Maklum, masyarakat masih membatasi diri keluar rumah. Maka, kebutuhan pengantaran meningkat.

Persaingan logistik juga bertambah seru. PT Tristar Transindo yang biasanya melayani antaran barang-barang besar seperti sepeda motor atau mobil, kini terjun ke pengiriman kargo skala kecil.

Produk terbaru unit usaha  Wahana Artha Group  tersebut bernama Less Than Truckload. Kargo ini  melayani pengiriman ke berbagai wilayah Jawa, Bali hingga wilayah Indonesia Timur. Seperti Kalimantan, Sulawesi dan Nusa Tenggara Timur. 

Pengiriman Less Than Truckload menggunakan unit yang prima. Mulai dari engkel box (CDE), truk dan blind van.  “Kami berharap layanan ini mempermudah konsumen melakukan pengiriman kargo dalam skala kecil. Pada proses pengiriman kami gunakan unit yang prima, demi menjaga mutu, kualitas dan ketepatan waktu,” ucap Marketing PT. Tristar Transindo, Nikho Alam, dalam rilis  kepada Kontan.co.id, Jumat (10/7). 

PT. Tristar Transindo tidak hanya melayani distribusi unit main dealer sepeda motor Honda Jakarta-Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) juga miliki pengguna jasa layanan transportasi logistik untuk beragam jenis usaha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×