kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

BPOM prediksi pengembangan vaksin corona paling cepat terealisasi di pertengahan 2021


Selasa, 17 November 2020 / 16:49 WIB
BPOM prediksi pengembangan vaksin corona paling cepat terealisasi di pertengahan 2021
ILUSTRASI. Petugas kesehatan menyuntikan vaksin kepada relawan saat simulasi uji klinis vaksin COVID-19 di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/nz


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keberadaan obat atau juga vaksin COVID-19 memang sedang banyak diusahakan banyak pihak, baik dari dalam negeri lewat lembaga riset dan perguruan tinggi, maupun impor. Pasalnya untuk menghasilkan vaksin perlu riset dalam waktu cukup lama.

Deputi Bidang Pengawasan Obat, Narkotika, Psikotropika, Prekursor dan Zat Adiktif BPOM Nurma Hidayati mengatakan, di satu sisi vaksin tersebut dibutuhkan segera karena pandemi sudah menyebar cepat, sehingga vaksin jadi harapan masyarakat di seluruh penjuru dunia untuk menekan penyebaran virus.

"Biasanya penelitian untuk obat secara umum perlu riset sepuluh sampai dua puluh tahun. Sedangkan kita tidak bisa menunggu selama itu untuk vaksin COVID-19. Yang dilakukan oleh para peneliti dan produsen vaksin, bagaimana mempercepat proses produksi vaksin agar bisa didistribusikan kepada masyarakat. Jadi yang penting sekarang vaksin tersebut aman dulu," ungkapnya dalam The 2nd MarkPlus Industry Roundtable: Pharmaceutical Industry Perspective secara virtual pada Selasa (17/11).

Baca Juga: Sektor farmasi herbal kian berjaya di masa pandemi virus corona

Ia melanjutkan, salah satunya adalah dengan uji klinis yang dilakukan pada hewan dan manusia. Ketika uji klinis kepada hewan berhasil, bisa dilanjutkan kepada manusia.

Keberhasilan yang dilihat adalah apakah vaksin tersebut aman, atau dalam artian menimbulkan kekebalan dalam tubuh atau tidak. Nurma mengatakan setidaknya kekebalan tersebut ada selama tiga bulan, itu sudah cukup.

Dan dalam waktu dua sampai lima tahun, keberadaan vaksin tersebut akan terus diteliti agar pengembangan vaksin semakin sempurna. "Kuncinya percepatan proses. Ketika disuntikkan muncul kekebalan, silakan dilanjutkan sembari perkembangannya diamati. Itu yang dilakukan oleh banyak pihak sekarang ini," sambungnya.

Setidaknya ada beberapa lembaga riset dan universitas yang mengembangkan vaksin COVID-19, dengan realisasi paling cepat pada pertengahan 2021.

Namun sampai waktu tersebut, vaksin impor yang sudah hampir siap didistribusikan dalam waktu dekat jadi solusi jangka pendek. Selain itu, produk impor juga ditujukan untuk pengembangan vaksin yang diproduksi dalam negeri.

Baca Juga: Empat negara bagian AS akan jadi lokasi percontohan imunisasi COVID-19 oleh Pfizer

Sembari menunggu keberadaan vaksin-vaksin yang sedang dalam tahap uji klinis, masyarakat mengalihkan perhatiannya kepada obat-obatan herbal penjaga imunitas.



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×