kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Buruan, Honda HR-V sudah bisa dipesan


Kamis, 21 Agustus 2014 / 18:06 WIB
Buruan, Honda HR-V sudah bisa dipesan
ILUSTRASI. AJB Bumiputera 1912 berencana kembali membayarkan klaim polis tertunda batch 2 pada pekan depan.


Reporter: Namira Daufina | Editor: Yudho Winarto

BOGOR. PT Honda Prospect Motor (HPM) siap merilis produk mobil terbarunya yang diberi nama HR-V  pada gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) pada 18 September 2014 mendatang. Mobil HR-V sendiri merupakan kendaraan jenis sport utility vehicle (SUV) mini alias compact utility vehicle (CUV). Mobil yang akan mulai diproduksi awal 2015 ini adalah perpaduan SUV, minivan dan coupe.

Meski belum resmi diluncurkan, tapi peminat sudah bisa memesan kendaraan ini. "Saat ini sudah bisa dipesan di diler Honda namun untuk peresmian diluncurkan nanti baru pada saat IIMS. Jadi belum bisa dirilis harga pastinya," ujar Johnfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Suku Cadang PT Honda Prospect Motor, Kamis (21/8).

Pihak Honda belum menaruh target penjualan untuk mobil HR-V. Artinya, kehadiran mobil ini belum akan menjadi penopang penjualan mobil pabrikan Honda. Asal tahu saja, penjualan mobil Honda di bulan Juli ini menurun menjadi 12.984 unit dari sebelumnya mencapai 17.215 unit di bulan Juni. "Penurunan ini diakibatkan banyaknya libur di bulan Juli. Efektif produksi hanya dua minggu, otomatis produksi mobil menurun yang berimbas pada penjualannya," tambah Johnfis.

Meski demikian, Honda tidak merubah target penjualan hingga akhir tahun, tetap dikisaran 175 ribu unit. Honda tetap optimistis target penjualannya akan tercapai karena penjualan di bulan Agustus sangat progresif. "Yakin lebih dari bulan Juli, sampai sekarang saja sudah menyentuh 10.000 unit, jadi pasti akan kembali ke jalur peningkatan seperti yang ditargetkan hingga akhir tahun," kata Johnfis.

Memang diakui kehadiran HR-V akan menarik di pasaran, namun hingga akhir tahun ini masih Mobilio yang akan mendominasi dan menopang penjualan Honda hingga akhir tahun. "Yang pasti kalaupun ada penurunan atau peningkatan produksi penjualan itu tidak akan lebih dari 5% hingga 10%. Karena pasar Indonesia yang sedang stagnan. Jadi tidak ada yang berbeda jauh dari tahun lalu," tambah Johnfis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×