kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Cinema 21 membidik 1.000 layar sampai akhir 2017


Jumat, 06 Oktober 2017 / 18:25 WIB
Cinema 21 membidik 1.000 layar sampai akhir 2017


Reporter: Klaudia Molasiarani | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis bioskop masih terus tumbuh di Indonesia. Salah satu pemain bisnis ini, Cinema 21 optimistis bisa menambah jumlah layar yang dimiliki di seluruh Indonesia hingga 1.000 layar pada akhir 2017.

Catherine Keng, Sekretaris Perusahaan Cinema 21 mengklaim, hingga saat ini posisi market share Cinema 21 berada di level 65%. Dia menyebut jumlah layar Cinema 21 hingga akhir September 2017 mencapai 934 layar yang berada di 165 lokasi di 38 kota.

"Data yang kami dapat dari Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) menunjukkan sampai dengan akhir September 2017, jumlah layar yang dimiliki Cinema 21 adalah 934 layar dari total 1.420 layar yang ada di Indonesia," ujarnya kepada KONTAN, Kamis (6/10).

Catherine mengatakan, Cinema 21 akan terus ekspansi. Meski tidak ingin menyebut lokasi secara spesifik yang menjadi target ekspansi, Catherine mengklaim banyak tawaran yang datang dari luar Pulau Jawa. "Namun kami harus cermat dalam memilih lokasi, karena investasi yang dikeluarkan bukan jumlah yang kecil. Banyak faktor yang harus dipertimbangkan," imbuhnya.

Adapun nilai investasi untuk satu layar yang akan dikembangkan, lanjut Catherine mencapai US$ 500.000 sampai US$ 600.000. Untuk menghadapi persaingan di industri bioskop, pihaknya bakal menjaga kualitas dengan menghadirkan fasilitas dan pelayanan terbaik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×