kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Crown Group bersiap rilis apartemen baru di Melbourne


Selasa, 13 Oktober 2020 / 18:10 WIB
Crown Group bersiap rilis apartemen baru di Melbourne
ILUSTRASI. Iwan Sunito


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Crown Group bersiap merilis produk barunya di Australia. Produk apartemen, yang dinamakan ARTIS ini akan meluncur ke pasar November 2020.

Komisaris dan CEO Crown Group, Iwan Sunito menyebutkan hunian yang terletak di Kawasan Southbank itu merupakan bagian dari rencana Crown Group untuk menciptakan pipeline pengembangan senilai Rp 30 triliun di Melbourne.

"Kami yakin untuk meluncurkannya di pasar saat ini karena kami didukung oleh fundamental pasar utama - berada di lokasi utama yang sangat dicari di luar wilayah CBD Melbourne, ada permintaan yang kuat untuk pengembangan hunian berkonsep butik dengan desain unik, dan ada pasokan terbatas untuk produk semacam itu," ujarnya pada Selasa (13/10).

Baca Juga: Kenalkan proyek baru di pasar Indonesia, Crown Gorup bidik penjualan Rp 159 miliar

Iwan menjelaskan, proyek pertamanya di Melbourne itu terletak di area sudut seluas 2070 m2 di 175 Sturt Street. Dalam pengembangannya, Crown Group bekerja sama dengan pengembang hunian Melbourne, G3 Projects, dalam usaha patungan pertama mereka.

Bangunan ini akan menampung 153 unit apartemen dan penthouse dengan satu, dua dan tiga kamar tidur yang mewah. Para penghuni akan memiliki akses ke fasilitas bergaya resor khas Crown Group, yang mencakup lounge atap dengan taman yang indah dan area bermain anak-anak, gym di lantai satu, serta kolam renang indoor dan jacuzzi yang spektakuler.

Kemudian, ruang seni komunitas dan kafe akan menyediakan ruang bagi seniman lokal untuk menggelar pameran.

Direktur Colliers, International Residential Melbourne, Robert Papaleo menambahkan Artis akan berbatasan dengan kawasan seni dan kawasan St Kilda Road menawarkan kehidupan utama di pinggiran kota dengan akses ke Royal Botanic Gardens dan beberapa sekolah top di Melbourne.

Baca Juga: Hunian besutan Crown laris pembeli di tengah pandemi Covid-19

Lokasi ini akan ditingkatkan lagi dengan dibukanya Stasiun Metro Anzac baru pada tahun 2025, sekitar 600 meter dari lokasi, dekat sudut Park Street dan St Kilda Road.

“Peremajaan kawasan Southbank terus berlanjut dengan transformasi daerah tepi sungai dan jalan-jalan utama agar sesuai dengan daya tarik jalan raya St Kilda Road yang terkenal," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×