kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Dikuasai investor lokal, LiveMe optimistis menguasai pasar Indonesia


Rabu, 16 Januari 2019 / 16:42 WIB
Dikuasai investor lokal, LiveMe optimistis menguasai pasar Indonesia


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di era digital, layanan video streaming menjadi salah satu idola masyarakat. Mulai Januari 2019, Kedamaian Group, perusahaan lokal telah mengambilalih pengelolaan pelanggan LiveMe Indonesia, yang sebelumnya 100% milik asing. Kedamaian Group sebelumnya tidak bergerak dalam bisnis layanan live streaming. Tapi  kepercayaan diri yang tinggi dari pemiliknya dan insting bisnis memberikan keberanian Kedamaian Group dalam pengambilalihan tersebut.

Pengambilalihan oleh investor lokal akan berdampak langsung terhadap pendapatan negara, yakni pajak. Juga merekrut talent dan staf warganegara Indonesia, sebagai pengganti pekerja asing yang sebelumnya ada di LiveMe Setelah dikuasai lokal. LiveMe yang sudah lebih dari dua tahun berkiprah di Indonesia menargetkan menguasai pasar bisnis live streaming Indonesia pada akhir tahun 2019. 

Tentu saja target tersebut harus disertai kerja keras, para pesaing penyedia layanan sejenis sudah banyak yang mengais pelanggan di Indonesia. Bahkan beberapa pemain sudah mempunyai nama yang kokoh. Serena Lin, Country Manager LiveMe Indonesia mengatakan, LiveMe Indonesia akan memperkenalkan, yakni meningkatkan brand value dan melakukan promosi di segala lini. “Manajemen akan dijalankan secara bersih, efisien dan efektif," kata Serena, dalam rilis, Rabu (16/1).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×