kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Dirut diganti, Pelni yakin angkutan mudik aman


Selasa, 23 Juni 2015 / 21:00 WIB
Dirut diganti, Pelni yakin angkutan mudik aman


Sumber: Kompas.com | Editor: Uji Agung Santosa

JAKARTA. Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengganti Direktur utama PT Pelni (Persero) membuat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terkejut. Pasalnya, pergantian itu dilakukan di tengah persiapan mudik Lebaran 2015.

Namun, meski terjadi perombakan direksi, Pelni tetap yakin persiapan angkutan Lebaran 2015 tak akan terganggu dan akan tetap berjalan dengan baik. "Angkutan Lebaran sudah dipersiapkan sejak lama, Insya Allah berjalan lancar," ujar Manajer Komunikasi dan Hubungan Kelembagaan Pelni Akhmad Sujadi kepada Kompas.com, Jakarta, Selasa (23/6/2015).

Keyakinan itu kata dia muncul karena Direktur Utama Pelni yang baru yaitu Elfien Goentoro bukanlah orang kemarin sore. Elfien sebelumnya menjabat sebagai Direktur Komersial Pelni dan sempat juga menjadi konsultan BUMN pelayaran itu.

"Pak Elfien sudah paham. Sebelum menjadi Direktur Komersial pernah menjadi konsultan untuk PT. Pelni. Regenarasi perlu untuk menciptakan BUMN sehat dan bersih," kata dia.

Sujadi pun memuji Sulistyo Wimbo Hardjito, mantan Dirut Pelni yang sekarang menjadi Dirut Angkasa Pura I. Menurut dia, Wimbo telah meletakan dasar-dasar yang kuat bagi Pelni meski hanya menjabat satu tahun.

"Pak Wimbo sudah meletakkan dasar-dasar penataan dan prospek bisnis PT. Pelni ke depan," ucap Sujadi. (Yoga Sukmana)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×