CLOSE [X]
kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.343.000   21.000   0,90%
  • USD/IDR 16.729   -36,00   -0,21%
  • IDX 8.407   44,65   0,53%
  • KOMPAS100 1.165   5,83   0,50%
  • LQ45 849   5,46   0,65%
  • ISSI 293   1,52   0,52%
  • IDX30 443   2,43   0,55%
  • IDXHIDIV20 514   3,54   0,69%
  • IDX80 131   0,83   0,64%
  • IDXV30 136   0,12   0,09%
  • IDXQ30 142   1,06   0,76%

Gaet Penumpang Eks KA Parahyangan, Cipaganti Patok Penumpang Naik 20%


Selasa, 20 April 2010 / 12:11 WIB
Gaet Penumpang Eks KA Parahyangan, Cipaganti Patok Penumpang Naik 20%


Reporter: Gentur Putro Jati |

JAKARTA. PT Cipaganti Cipta Graha menargetkan jumlah penumpang rute Jakarta-Bandung naik 20% dengan menggarap pasar penumpang KA Parahyangan yang berhenti beroperasi dalam waktu dekat.

Direktur Cipaganti Tommy Teguh Susetio bilang saat ini jumlah penumpang rute tersebut sekitar 200.000 orang setiap bulan, yang keberangkatannya dilayani 30 outlet di Jakarta dan 14 outlet di Bandung.

"Untuk bisa melayani penumpang bekas KA Parahyangan, minimal kami menambah 50 unit armada di rute tersebut tahun ini. Dengan investasi per unit Rp 250 juta," kata Tommy, Selasa (20/4).

Selain menambah armada berupa mini bus Pregio, Cipaganti juga terus menambah jumlah outletnya di kedua kota tersebut.

Tahun ini sang pemimpin pasar travel tersebut akan membangun 36 outlet baru atau 3 outlet setiap bulannya. Investasi yang dibutuhkan untuk membangun satu outlet baru sekitar Rp 400 juta. Sehingga jika ditotal, kebutuhan dana yang disiapkan Cipaganti untuk menambah armada dan membangun outlet adalah Rp 26,9 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×