Reporter: Eldo Christoffel Rafael | Editor: Rizki Caturini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Haier Mobile berkolaborasi dengan Warner Bros Pictures meluncurkan ponsel Haier G7 dan Haier L7 edisi khusus Justice League. Sekaligus ini merayakan kehadiran film Justice League.
PT Datascrip selaku distributor menetapkan harga ponsel Haier G7 Justice League senilai Rp 1,499 juta dan Haier L7 Justice League dengan harga Rp 2,449 juta.
Danny Ang, Senior Manager Licensing, Licensing Agent for Warner Bros Pictures in Indonesia menjelaskan, kolaborasi ini sesuai dengan target awal dari Warner Bros. "Kami sama-sama ingin mengincar konsumen remaja," kata Danny dalam peluncuran, Selasa (14/11).
Taufan Tanoto, Country Manager PT Haier Indonesia menjelaskan Haier sudah produk G7 dan L7 sudah dikeluarkan beberapa bulan lalu. "Kali ini kami sengaja bundling dengan Warner Bros untuk kolaborasi dengan Justice League series," tutur Taufan, Selasa (14/11).
Produk ini dapat dipesan pre-order melalui online shop seperti Datascrip.co.id, Shopee, Blibli, Dinomarket, Elevania, Lazada, dan JD.ID. Asal tahu, Haier sudah punya pabrik ponsel hasil akuisisi pabrik Sanyo pada 2012 lalu.
Pabrik di Cikarang tersebut bisa memproduksi 10.000 unit ponsel per hari. Seperti diketahui, tahun 2012, Haier Group mengakuisisi bisnis mesin cuci dan lemari es dan peralatan rumah tangga Sanyo di Indonesia, Malaysia, Filipina dan Vietnam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News