Reporter: Harry Muthahhari | Editor: Azis Husaini
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) tahun ini menargetkan laba bersih tumbuh 20%. Selain itu perusahaan dengan kode saham HITS ini juga menargetkan pendapatan tumbuh sekitar 15% sampai 20%.
Komisaris Utama HITS Theo Lekatompessy mengatakan kenaikan pendapatan bakal didorong karena perusahaan beralih dari perusahaan perkapalan menjadi perusahaan distribusi energi. "Jadi lebih terintegrasi sehingga margin lebih besar," katanya pada Kamis (4/4).
Pada tahun 2018 HITS mencatat pendapatan sebesar US$ 81,81 juta atau tumbuh 20,83% dibandingkan dengan tahun 2017. Sementara laba bersih HITS tercatat tumbuh 71,92% menjadi US$ 12,04 juta.
Saat ini kata Theo, utilisasi kapal HITS berada di angka 95%. Dari total 60 kapal yang dimiliki per 31 Desember 2018, sebanyak 57 diantaranya sedang beroperasi sementara tiga sisanya dalam proses maintenance.
Kata Theo, ruang pertumbuhan sendiri sudah sangat terbatas jika berupaya menaikkan utilisasi. Karenanya upaya peralihan bisnis atau shifting diyakini bakal meningkatkan efisiensi karena lebih banyak proses pengiriman yang dilakukan HITS secara terintegrasi.
Tahun 2019, HITS berencana mendatangkan minimal lima unit armada baru. Adapun belanja modal yang disiapkan tahun ini sebesar US$ 82 juta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News