kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

HR-V merupakan salah satu mobil Honda yang populer di Indonesia


Rabu, 03 Februari 2021 / 18:05 WIB
HR-V merupakan salah satu mobil Honda yang populer di Indonesia
ILUSTRASI. Honda HR-V 2021


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Honda Jepang telah mengumumkan, akan menghadirkan HR-V generasi kedua di tahun ini. Selaku Agen Pemegang Merek (APM) Honda di Indonesia, PT Honda Prospect Motor (HPM) mengakui bahwa HR-V merupakan salah satu mobil Honda yang populer di Tanah Air. 

Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM Yusak Billy mengatakan HR-V merupakan salah satu mobil Honda yang populer di Indonesia sehingga HPM akan terus mempelajari kebutuhan konsumen untuk model ini. "Namun untuk peluncuran sebuah model baru tentu akan menyesuaikan juga dengan kondisi pasar dan permintaan konsumen," jelasnya kepada Kontan.co.id, Rabu (3/2). 

Kendati belum bisa buka-bukaan mengenai kapan HR-V terbaru ini akan mengaspal di Indonesia, Yusak memaparkan secara umum prospek bisnis segmen SUV Honda terus menderu dan bertumbuh. Salah satu produk yang disambut baik oleh konsumen di Indonesia adalah Honda CRV. Buktinya saja, CRV menjadi mobil SUV medium terlaris di sepanjang 2020 dengan penjualan sebanyak 4.979 unit. 

Baca Juga: Resmi mengaspal di India, SUV Renault Kiger segera hadir di Indonesia

"Oleh karenanya, kami pasti juga akan  fokus untuk mempertahankan eksistensi kami di segmen ini dengan penyegaran produk dan program penjualan yang menarik untuk konsumen," kata Yusak. 

Yusak masih enggan memerinci berapa target penjualan mobil di segmen SUV Medium di sepanjang tahun ini. Yang terang, target yang akan dibidik HPM di 2021 adalah mempertahankan pangsa pasar alias market share 16% di segmen SUV Medium. 

Selanjutnya: Harga mobil baru MPV murah Februari naik, ini daftarnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×