kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Hyundai berencana luncurkan mobil listrik yang diproduksi di Indonesia tahun depan


Rabu, 14 Juli 2021 / 16:04 WIB
Hyundai berencana luncurkan mobil listrik yang diproduksi di Indonesia tahun depan
ILUSTRASI. Hyundai. (KONTAN/Baihaki)


Reporter: Vina Elvira | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Manufaktur otomotif asal Korea Selatan, Hyundai Motor kian serius menggaet Indonesia sebagai negara tujuan untuk mengembangkan kendaraan listrik miliknya. Hal itu terpancar dari rencana Hyundai yang akan mengeluarkan mobil listrik yang diproduksi di Indonesia pada Maret tahun depan. 

Adapun, pada Mei lalu, Hyundai telah mulai menjalankan pilot production di pabrik baru mereka yang berlokasi di Kota Deltamas, Cikarang, Jawa Barat. Sehingga di akhir tahun nanti Hyundai berencana meluncurkan satu mobil bermesin konvensional atau internal combustion engine (ICE). hasil produksi dari pabrik di Indonesia. 

"Jadi tahun ini kira-kira bulan Mei sudah mulai pilot production, dan akhir tahun ini akan meluncurkan satu model ICI dulu, terus tahun depan ada rencana mengeluarkan dua model ICE dan satu mobil listrik, " ungkap Chief operating Officer (COO) Hyundai Motor Asia Pacific Lee Kang Hyun, dalam acara Investor Daily Summit 2021, Rabu (14/7). 

Lebih lanjut Lee menambahkan, pabrik Hyundai yang berlokasi di Kota Deltamas, Cikarang ini memiliki nilai investasi sekitar US$ 1,5 miliar. Pabrik dengan luas hingga 77 hektar ini disebut Lee memiliki kapasitas produksi mencapai 150.000 - 250.000 unit per tahun. 

Baca Juga: Hyundai Staria meluncur di Thailand, simak spesifikasi dan harga PBV futuristik ini

"Tahun 2019 Presiden Jokowi mengunjungi Korea dan ada pertemuan dengan Hyundai, dalam rangka itu Hyundai pun memutuskan untuk berinvestasi ke Indonesia dan kami memang sudah menandatangani MoU," tambah dia. 

Menurut Lee, di tahun 2020 penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih tergolong mini, yakni hanya mencapai 2 juta unit atau sekitar 3% dari total penjualan kendaraan roda empat. Namun dia memprediksi jumlahnya akan terus meningkat hingga 30 juta unit pada 2030 mendatang. Kondisi itulah yang membuat Hyundai pun optimistis dengan pasar mobil listrik Indonesia di masa depan.   

"Ini bisa mendorong pemakaian mobil listrik karena kami maunya menjaga lingkungan dan mengurangi Co2, dan ini sesuai dengan kebijakan pemerintah juga arahnya ke sana. Jadi memang market mobil listrik akan semakin besar," jelasnya.  

Meskipun begitu, Hyundai mengakui bahwa pengembangan mobil listrik di tanah air akan sangat bergantung pada kebijakan pemerintah. Sebab, apabila menilik negara lain yang sudah lebih dulu mengembangkan mobil listrik, dukungan tersebut hadir dari pemberian subsidi pada mobil listrik. 

"Tapi dengan kondisi ekonomi sekarang  Indonesia belum memberikan subsidi, jadi ada banyak kebijakan lain yang harus diberikan untuk mendorong market size-nya," kata dia. 



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×