kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.440.000   -4.000   -0,28%
  • USD/IDR 15.339   1,00   0,01%
  • IDX 7.829   -2,64   -0,03%
  • KOMPAS100 1.196   2,88   0,24%
  • LQ45 970   3,33   0,34%
  • ISSI 228   0,02   0,01%
  • IDX30 495   1,66   0,34%
  • IDXHIDIV20 597   3,35   0,56%
  • IDX80 136   0,44   0,33%
  • IDXV30 140   0,56   0,40%
  • IDXQ30 166   1,10   0,67%

Indonesia AirAsia (CMPP) Akan Meluncurkan Rute Internasional Bali–Cairns


Kamis, 06 Juni 2024 / 21:26 WIB
Indonesia AirAsia (CMPP) Akan Meluncurkan Rute Internasional Bali–Cairns
ILUSTRASI. Indonesia AirAsia bersiap meluncurkan rute internasional terbaru yang menghubungkan Bali, Indonesia dengan Cairns, Australia.


Reporter: Muhamad Aghasy Putra | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Indonesia AirAsia bersiap meluncurkan rute internasional terbaru yang menghubungkan Bali, Indonesia dengan Cairns, Australia.

“Kami sangat senang dapat membuka rute terbaru ini, Cairns menawarkan begitu banyak hal kepada jutaan tamu kami dari Bali. Kami juga yakin rute baru ini akan membuka peluang lebih besar untuk menjalin kerja sama dan memperkuat hubungan antar kedua negara,” kata Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine, Kamis (6/6).

Menurut data dari Badan Pusat Statistik, jumlah wisatawan yang datang ke Bali pada bulan Maret 2024 didominasi oleh wisatawan dari Australia. Porsi wisatawan Australia di Bali mencapai 24,28% yaitu sebanyak 113.949 kunjungan.

Sementara data dari Australian Bureau of Statistics, jumlah kunjungan wisatawan Indonesia ke Australia sebanyak 164.9 kunjungan dan termasuk top 10 source countries menurut data hingga Juni 2023. 

Baca Juga: AirAsia Indonesia Catatkan Peningkatan Pendapatan 75,24% pada Tahun 2023

Dia menambahkan, rute internasional ketiga di tahun 2024 ini dapat membuka kemungkinan bagi penduduk Cairns dan kota-kota sekitarnya seperti Mackay dan Townsville untuk terbang tidak hanya ke Bali tetapi juga ke hub-hub utama di Indonesia, Malaysia, dan Thailand.

Tiket pesawat dari Denpasar ke Cairns sudah mulai bisa dipesan sejak hari ini, Kamis, 6 Juni 2024. Sementara, penerbangan pertama akan mulai beroperasi pada 14 Agustus 2024 dengan frekuensi terbang sebanyak 3x dalam seminggu yakni pada setiap Rabu, Jumat, dan Minggu.

“Indonesia AirAsia terus mengimbau para pelanggan yang akan bepergian untuk memenuhi persyaratan perjalanan sesuai ketentuan terbaru yang ditetapkan oleh pemerintah,” pungkas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung Supply Chain Management Principles (SCMP)

[X]
×