kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Jalan Tol Bogor Ring Road Lakukan Peningkatan Kualitas Jalan dan Penghijauan


Minggu, 05 Maret 2023 / 12:50 WIB
Jalan Tol Bogor Ring Road Lakukan Peningkatan Kualitas Jalan dan Penghijauan
ILUSTRASI. Foto udara jalan Tol Bogor Ring Road (BORR) Seksi IIIA, Minggu (8/11). KONTAN/Baihaki/8/11/2020


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Demi meningkatkan kenyamanan berkendara bagi pengguna Jalan Tol Bogor Ring Road (BORR), Jasa Marga melalui kelompok usahanya yaitu PT Marga Sarana Jabar (MSJ), pengelola Jalan Tol BORR, telah melakukan beberapa pekerjaan terkait peningkatan kualitas jalan dan penghijauan atau beautifikasi.

Dedi Krisnariawan Sunoto Direktur Utama PT Marga Sarana Jabar menuturkan pekerjaan peningkatan kualitas jalan tol dan beautifikasi ini dimulai sejak Juni 2022 dan telah diselesaikan pada Februari 2023.

"Pekerjaan pemeliharaan ini dilakukan sebagai upaya pemenuhan Standar Pelayanan Minimum (SPM) ini dilaksanakan dalam beberapa program," ujarnya dikutip dari keterangan resmi yang diterima Kontan, Minggu (5/3).

Adapun program yang dilaksanakan adalah pengecatan marka jalan seluas 478 m2, pemasangan guard rail baru sepanjang 6.272 Km, pengecatan Median Concrete Barrier di sepanjang Jalan Tol BORR seluas 1.840 m2, pembersihan dan pengecatan parapet di sepanjang Jalan Tol BORR seluas 41.042 m2, pemeliharaan panel PJU dan kabel instalasi, untuk menjaga agar panel PJU tetap berfungsi baik dan penghijauan (beautifikasi) dengan penanaman tanaman Perdu di KM 0+000 seluas 150 m2.

Baca Juga: Rekomendasi Analis, Laba Jasa Marga (JSMR) Melesat 70,18% pada 2022!

Selain itu, PT MSJ senantiasa memastikan kelancaran transaksi baik di gerbang tol dengan menyediakan mobile reader serta memastikan kelancaran lalu lintas di lajur dengan menyiagakan kendaraan operasional berupa mobile customer service, Patroli Jalan Raya (PJR), kendaraan rescue, derek dan ambulance.

PT Marga Sarana Jabar juga secara rutin melakukan pemeliharaan jalan dengan scrapping filling dan overlay serta menyediakan tim sapu lubang yang bertugas untuk melakukan penutupan lubang, untuk memastikan keselamatan pengguna jalan.

"Program peningkatan kualitas jalan dan senantiasa menjaga kelancaran lalu lintas ini, selain dilakukan untuk memberikan kenyamanan berkendara, juga diharapkan dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas sehingga dapat menekan angka kecelakaan. Selama tahun 2022 tercatat terjadi penurunan tingkat kecelakaan 26,3% dibandingkan dengan tahun 2021," sambungnya.

Keberadaan Jalan Tol BORR ini berperan untuk mengurai kepadatan lalu lintas di Kota Bogor terutama di Jalan Sholeh Iskandar. Diharapkan, Jalan Tol BORR dapat memperlancar mobilisasi orang dan barang serta mampu peningkatan perekonomian di Kota dan kabupaten Bogor.

Jalan Tol BORR juga memudahkan masyarakat untuk mengakses beberapa lokasi sentra kuliner di Bogor, seperti Jl Padjajaran, Jl Pandu Raya, dan Jl Surya Kencana, yang saat ini telah berkembang pesat, dengan melalui exit tol Kedung Halang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×