kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Jaya Real Properti fokus kembangkan Pasar Kemis


Kamis, 24 Agustus 2017 / 22:06 WIB
Jaya Real Properti fokus kembangkan Pasar Kemis


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - PT Jaya Real Property Tbk (JRPT) fokus melakukan pengembangan di Pasar Kemis lewat peluncuran kluster-kluster baru. Arinta Harsono, Sekretaris Perusahaan Jaya Real Property mengatakan, telah meluncurkan tiga kluster baru di dua proyek di Pasar Kemis, Tangerang yakni Perumahan Grand Batavia dan Jaya Imperial Park.

Di Grand Batavia, JRPT telah meluncurkan dua kluster baru tahun ini yakni Kluster Spring pada Februari 2017 dan kluster Essence pada April 2017 di lahan seluas 4,5 ha sekitar 320 unit.

Sedangkan di perumahan Jaya Imperial Park, JPRT meluncurkan satu kluster baru yang merupakan perluasan dari kluster Imperial Green yang sudah dirilis sebelumnya pada Juli 2016. Kluster ini dibangun di lahan 5,7 ha.

Arinta bilang, per Juni 2017, penjualan pada kluster Imperial Green mencapai 95% dari total unit yang ditawarkan. Dan penjualan Impreial Green Extrension sebanyak 49% dari total unit. Proyek ini dijual dengan harga Rp 350 jutaan per unit.

Sedangkan penjualan kluster Spring Grand Batavia sudah 66% dan Kluster Essence dan 86% dengan harga penjualan Rp 450 juta per unit. Setelah ketiga kluster tersebut, JRPT juga berencana meluncurkan kluster baru lagi di Pasar Kemis. " Tapi luasan lahan yang akan dikembangkan sedang dihitung, " kata Arinta pada KONTAN, Kamis (24/8).

Sepanjang semester I 2017, Jaya Real Properti sudah mencetak marketing sales Rp 972 miliar atau 40% dari target tahun ini Rp 2,43 triliun. Penjualan pemasaran tersebut turun 6% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×