Reporter: Gloria Haraito | Editor: Uji Agung Santosa
Menghadapi persaingan industri meeting, incentive, convention, dan exhibiton (MICE) yang ketat di kawasan Senayan, Jakarta Convention Center (JCC) tampak santai. Manajer Hubungan Masyarakat JCC, Mirtha Sari Nugroho mengatakan, JCC tetap optimistis bisa merebut pelanggan loyal.
Sepanjang tahun lalu, JCC menjadi tuan rumah atas 393 acara. "Agar tak kalah saing, JCC terus merespon positif setiap perkembangan tren MICE terbaru," ujar Mirtha kepada KONTAN, Selasa (29/3). Selain itu, JCC juga terus meningkatkan pelayanan kepada pelanggan lokal dan internasional.
Saat ini JCC memiliki tiga ruang konvensi yang bisa menampung hingga 5.000 orang, yakni Plenary Hall, Assembly Hall, dan Cendrawasih Room. Ketiga ruang konvensi tersebut bisa menampung 50 hingga 5.000 orang. Luas ketiga ruang tersebut mulai dari 2.152 m2 dengan biaya mulai dari Rp 9,5 juta per jam hingga Rp 16,1 juta per jam.
JCC juga memiliki dua ruang pameran dengan luas 3.060 m2 hingga 6.075 m2. Kedua ruang pameran ini harga sewanya berkisar Rp 11,9 juta per jam dan Rp 23,8 juta per jam. Di lantai bawah, JCC juga memiliki 10 ruang rapat yang bisa menampung 50 orang hingga 850 orang. Luas ruang rapat ini mulai dari 70 m2 hingga 886 m2 dengan biaya mulai Rp 325.000 per jam hingga Rp 3,5 juta per jam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News