kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.759.000   -6.000   -0,34%
  • USD/IDR 16.600   -40,00   -0,24%
  • IDX 6.236   74,40   1,21%
  • KOMPAS100 884   15,16   1,75%
  • LQ45 697   15,99   2,35%
  • ISSI 196   0,74   0,38%
  • IDX30 366   8,49   2,37%
  • IDXHIDIV20 443   9,73   2,24%
  • IDX80 100   1,98   2,01%
  • IDXV30 106   1,12   1,07%
  • IDXQ30 121   2,95   2,50%

Jelang Mudik Lebaran, Ini Daftar Lokasi SPBU dan SPKLU di Ruas Tol ASTRA Infra


Senin, 24 Maret 2025 / 07:12 WIB
Jelang Mudik Lebaran, Ini Daftar Lokasi SPBU dan SPKLU di Ruas Tol ASTRA Infra
ILUSTRASI. ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/tom. Pada rest area yang dapat ditemukan di sepanjang ruas tol ASTRA Infra, telah disiagakan fasilitas Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).


Reporter: Sabrina Rhamadanty | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Delapan hari menuju perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah, ASTRA Infra mengimbau pengguna jalan tol yang akan melakukan perjalanan mudik untuk merencanakan perjalanan dengan cermat, mulai dari memastikan kesiapan kendaraan, kondisi fisik pengemudi yang optimal, bahan bakar kendaraan, serta saldo uang elektronik cukup sampai tujuan.

Tidak hanya itu, penting bagi pengguna jalan untuk mengetahui lokasi pengisian bahan bakar atau daya kendaraan apabila dibutuhkan selama perjalanan.

Pada rest area yang dapat ditemukan di sepanjang ruas tol ASTRA Infra, telah disiagakan fasilitas Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) untuk memenuhi kebutuhan pemudik.

Adapun daftar lokasi SPBU di rest area ruas tol ASTRA Infra adalah sebagai berikut:

Baca Juga: BP-AKR Ingin Ekspansi SPBU ke Rest Area dan Sumatera

1. ASTRA Infra Toll Road Tangerang—Merak

a. Arah Merak

Rest Area KM 43 A

Rest Area KM 68 A

b. Arah Jakarta

Rest Area KM 45 B

Rest Area KM 68 B

2. ASTRA Infra Toll Road Cikopo–Palimanan

a. Arah Cirebon

Rest Area KM 86 A (SPBU Modular yang tersedia pada 20 Maret – 13 April 2025)

Rest Area KM 102 A

Rest Area KM 130 A (SPBU Modular yang tersedia pada 20 Maret – 13 April 2025)

Rest Area KM 166 A

b. Arah Jakarta

Rest Area KM 101 B

Rest Area KM 130 B (SPBU Modular yang tersedia pada 20 Maret – 13 April 2025)

Rest Area KM 164 B

3. ASTRA Infra Toll Road Jombang-Mojokerto

a. Arah Surabaya

Rest Area KM 695 A (SPBU Modular yang tersedia pada 20 Maret – 13 April 2025)

b. Arah Jakarta

Rest Area KM 678 B (SPBU Modular yang tersedia pada 20 Maret – 13 April 2025)

Tidak hanya itu, ASTRA Infra juga mendukung meningkatnya jumlah pengguna kendaraan listrik dengan menyiagakan SPKLU di rest area. Berikut merupakan daftar SPKLU yang terdapat di rest area ruas tol ASTRA Infra:

1. ASTRA Infra Toll Road Tangerang—Merak

a. Arah Merak

Rest Area KM 43 A (Ultra Fast Charging 200 kW, 7,7 kW, 2 unit 30 kW, 2 unit 50 kW)

Rest Area KM 68 A (Ultra Fast Charging 200 kW, 7,7 kW, 2 unit 7,5 kW, 2 unit 30 kW)

b. Arah Jakarta

Rest Area KM 45 B (22 kW, 26 kW, 2 unit 60 kW)

Rest Area KM 68 B (2 unit 30 kW)

2. ASTRA Infra Toll Road Cikopo–Palimanan

a. Arah Cirebon

Rest Area KM 86 A (25, 50 kW)

Rest Area KM 102 A (22, 50 kW)

Rest Area KM 130 A (22, 25, 50, Ultra Fast Charging)

Rest Area KM 166 A (22, 25, 60 kW)

b. Arah Jakarta

Rest Area KM 101 B (22, 50 kW)

Rest Area KM 130 B (22, 25, 60 kW)

Rest Area KM 164 B (22, 25, 60 kW)

3. ASTRA Infra Toll Road Jombang—Mojokerto

a. Arah Surabaya

Rest Area KM 678 A (7kW)

Rest Area KM 695 A (Fast Charging 120 kW)

b. Arah Jakarta

Rest Area KM 678 B (7kW)

Rest Area KM 695 B (7kW)

4. Ruas Tol Semarang–Solo

a. Arah Surabaya

Resta Pendopo KM 456 A (Ultra Fast Charging)

b. Arah Jakarta

Resta Pendopo KM 456 B (Ultra Fast Charging)

Apabila rest area penuh, ASTRA Infra mengimbau pengguna jalan untuk dapat beristirahat dan memanfaatkan fasilitas seperti SPBU, toilet, dan mushola yang terdapat tidak jauh dari exit gerbang tol.

Pengguna jalan tidak perlu khawatir akan dikenakan tarif total tol tambahan karena ASTRA Infra menggunakan sistem pembayaran tertutup, yaitu pengguna jalan tol melakukan pembayaran berdasarkan jarak tempuh saat ke luar dari jalan tol.

Pada H-9 Hari Raya Idul Fitri 1446 H, di ruas Tol Tangerang–Merak, tercatat sekitar 169.801 ribu kendaraan melintas pada Sabtu, 22 Maret 2025, lebih besar 8,7% dibandingkan Lalu Lintas Harian Normal dan meningkat 1,2% dibandingkan periode Lebaran tahun lalu.

Sementara itu, ASTRA Infra Toll Road Cikopo–Palimanan mencatat sekitar 73.114 ribu kendaraan melintas dengan kondisi lalu lintas di seluruh ruas Tol Cipali terpantau lancar, lebih besar 28% dibandingkan Lalu Lintas Harian Normal dan meningkat 36% dibandingkan periode Lebaran tahun lalu.

Adapun di ASTRA Infra Toll Road Jombang–Mojokerto, tercatat sekitar 32.639 ribu kendaraan melintas pada H-9 Lebaran, lebih kecil 7% dibandingkan Lalu Lintas Harian Normal dan meningkat 26% dibandingkan periode Lebaran tahun lalu.

Untuk menciptakan perjalanan mudik yang lancar dan aman, ASTRA Infra mengimbau kepada pemudik untuk merencanakan perjalanan mudik dengan bijak, dengan menghindari periode yang diprediksi menjadi puncak arus mudik dan arus balik.

Jaga batas kecepatan, istirahat yang cukup setiap maksimal 4 jam berkendara, dan hindari mengemudi dalam kondisi lelah atau mengantuk. Jika cuaca hujan, pengguna jalan diimbau untuk berkendara dengan kecepatan maksimal 70 km/jam.

Bagi pengendara yang hendak melakukan penyeberangan, diimbau untuk dapat mempersiapkan tiket ferry sebelum melakukan perjalanan. Tiket ferry hanya bisa dibeli melalui aplikasi atau website Ferizy. Tiket ferry sudah tidak bisa dibeli dalam radius sekitar 5 KM dari Pelabuhan Merak.

Baca Juga: Viral, Pengguna SPKLU di Rest Area Protes Keluhkan Layanan PLN

Selanjutnya: Menakar Untung Rugi Pembiayaan Danantara pada Sektor Energi Fosil

Menarik Dibaca: Promo Hokben Holiday sampai 31 Maret, Makan Hemat Berdua Mulai Rp 34.000-an Per Orang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×