Reporter: Diki Mardiansyah | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten penyedia kain, seragam, dan fashion, PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL) optimistis tren bisnis tekstil menjelang Pemilu diperkirakan akan mengalami peningkatan cukup signifikan.
Sekretaris Perusahaan BELL Terry Aditya Zulfianda mengatakan, diperkirakan akan ada peningkatan permintaan terhadap pembuatan kaus, seragam, spanduk, jaket, topi/merchandise saat kampanye.
"Ekonom juga memperkirakan pertumbuhan yang signifikan saat persiapan pemilihan umum 2024 terutama di industri tekstil dan F&B," kata Terry kepada Kontan.co.id, Jumat (12/5).
Baca Juga: Begini Jurus Trisula Textile (BELL) Dorong Omzet Bisnis
Terry menuturkan, untuk saat ini Perseroan melihat permintaan di industri tekstil kembali ke masa sebelum pandemi dan bisa dibilang sudah kembali ke normal. Untuk kinerja kuartal pertama tahun 2023 ini saja, jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu, pertumbuhan sales meningkat signifikan.
"Kami melihat ke depannya permintaan tekstil akan mengalami peningkatan yang signifikan diikuti dengan permintaan saat momentum Lebaran kemarin (bisnis retail) maupun persiapan Pemilu yang akan datang," ujarnya.
Terry menambahkan, Perseroan memiliki strategi dengan mempersiapkan kapasitas produksi, baik itu dalam hal kapasitas mesin dan sumber daya manusia yang mendukungnya.
"Jadi, kalau ada peningkatan permintaan kami sudah siap melayaninya," sambungnya.
Ditambah, lanjut Terry, Perseroan memiliki keunggulan kompetitif melalui customized order, sesuai dengan kebutuhan konsumen, walaupun dengan jumlah yang sedikit kita tetap melayani dengan baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News