kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

KAI akan jual tiket mudik tambahan April 2017


Rabu, 29 Maret 2017 / 14:15 WIB
KAI akan jual tiket mudik tambahan April 2017


Sumber: Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan tiket kereta api tambahan untuk mudik dan arus balik Lebaran 2017 . Tiket kereta tambahan ini rencananya bisa dipesan pada April 2017.

Secara nasional KAI telah menyediakan 19 perjalanan kereta api dengan jumlah tiket sebanyak 21.860 per hari. Sementara itu untuk DAOP I yang mana keberangkatan dari Jakarta perseroan menyediakan 15 perjalanan kereta api dengan jumlah tiket 17.000 per hari.

PT KAI memastikan bahwa tidak ada gangguan pada pemesanan tiket kereta api tambahan untuk mudik Lebaran dan arus balik 2017. Pihak KAI telah mempersiapkan upaya pencegahan adanya gangguan atau serangan hacker yang dapat mengganggu pemesanan tiket kereta api.

"Tidak ada masalah sampai saat ini. Sudah kita lakukan dengan usaha-usaha preventif (pencegahan) oleh tim keamanan IT PT KAI dalam mendeteksi adanya gangguan," ujar Suprapto saat dihubungi di Jakarta, Rabu (29/3/2017).

Namun sayangnya, Suprapto tidak menjelaskan lebih rinci upaya-upaya yang dilakukan perseroan untuk mencegah hacker masuk ke dalam sistem pemesanan tiket kereta api.

Menurut dia, gangguan pemesanan tiket kereta api ini akibat ulah dari hacker. Sebanyak 78.000 hacker yang mencoba mengganggu sistem pemesanan tiket kereta api di channel eksternal.

"Hacker tersebut mencoba mengangu di beberapa channel dari 26 channel yang ada seperti Indomaret,  Alfamart, Pegadaian,  Kantor Pos,  Traveloka,  Tiket.com. Nah inilah yang hacker berhasil ganggu," katanya.

Meski demikian, terang Suprapto, hacker tersebut tidak berhasil mengganggu dari server pemesanan tiket kereta api perseroan. Dirinya pun meminta kepada calon penumpang agar menggunakan channel lain jika satu channel bermasalah. "Sementara,  servernya tidak apa-apa. Terbukti masih banyak channel dari 26 yang masih normal beroperasi. Karena kita pelindungnya kuat," tandasnya.

(Achmad Fauzi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×