Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kini lalu lintas (lalin) arah Jakarta di GT Kalikangkung Tol Batang-Semarang sudah dibuka normal sejak Minggu (1/5/2022) pukul 14.00 WIB.
Kebijakan tersebut diterapkan pasca penutupan one way mulai dari Km 70 GT Cikampek Utama sampai Km 414 GT Kalikangkung sejak Minggu (1/5/2022) pukul 11.48 WIB.
Salah satu yang mejadi pertimbangan dibukanya lalu lintas arah Jakarta di GT Kalikangkung yaitu tingkat volume lalu lintas yang menuju arah timut terpantau kondusif di beberapa titik gerbang tol.
Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan, sebelum dibuka, pihak Kepolisian dan Jasa Marga juga berkolaborasi untuk memastikan bahwa jalur yang menuju arah Jakarta telah steril.
"Sehingga tidak ada pengguna jalan yang terjebak dalam perjalanan dari arah sebaliknya," ujarnya dalam keterangan pers.
Baca Juga: Hasil Sidang Isbat, Idul Fitri 1443 H Jatuh pada Senin, 2 Mei 2022
Dengan demikian, saat ini Jalan Tol Batang-Semarang dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek dapat dilintasi normal di kedua arahnya. Baik arah Batang-Semarang maupun arah Jakarta.
"Untuk pengguna jalan yang berencana untuk melakukan mudik dari arah Semarang menuju Jakarta, dapat mengakses Jalan Tol Batang-Semarang dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek dengan normal," jelasnya.
Selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan. Pantau kondisi lalu lintas melalui CCTV real time di jalan tol melalui aplikasi Travoy.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Lalin GT Kalikangkung Arah Jakarta Sudah Dibuka Normal
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News